Medialampung.co.id - Dalam rangka mencegah penyakit mulut dan kaki (PMK). Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kabupaten Lambar mulai hari ini akan melaksanakan vaksinasi PMK terhadap hewan ternak yang sehat.
Kabid Peternakan Alma Arif mendampingi Kepala Disbunnak Yudha Setiawan mengungkapkan, mulai besok, Senin (27/6) akan dilaksanakan vaksinasi untuk hewan ternak dan acara puncaknya akan dilaksanakan Kamis (30/6) di Taman Hamtebiu Kecamatan Balikbukit. “Kabupaten Lampung Barat mendapat alokasi vaksin PMK sebanyak 800 dosis dari Pemerintah Provinsi Lampung,” ujar Alma Arif, Minggu (26/6). Dikatakannya, sasaran vaksinasi PMK ini diutamakan untuk ternak sapi. Selain itu juga kambing, kerbau, domba serta binatang kaki empat dan berkuku belah. “Untuk kegiatan vaksinasi PMK ini, kita akan melibatkan Polri, TNI dan petugas Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan),” kata dia. Dengan adanya vaksinasi PMK ini, ia berharap ternak di Kabupaten Lambar terhindar dari virus PMK.“Sejauh ini ternak di Kabupaten Lambar aman dari virus PMK, dan mudah-mudahan dengan adanya vaksinasi ini ternak di daerah ini terhindar dari penyebaran virus tersebut,” harapnya. (lus/mlo)