Peresmian GOR Siger Sekaligus Gelar Kejurnas Voli U-19 Tahun 2024

Peresmian GOR Siger Sekaligus Gelar Kejurnas Voli U-19 Tahun 2024--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - GOR Siger diresmikan bersamaan dengan pembukaan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bola Voli U-19 Tahun 2024.
Acara ini berlangsung pada 8–15 Desember 2024 di GOR Siger, Kimaja, Way Halim, Bandar Lampung.
Kejurnas Bola Voli U-19 ini diikuti oleh 32 tim putra dan 24 tim putri dari berbagai provinsi di Indonesia. Peresmian dan pembukaan dihadiri Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana.
Sekretaris Pengprov PBVSI Lampung, Rahmudin HS; Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Provinsi Lampung, Senen Mustakim; serta sejumlah undangan lainnya.
Wali Kota Eva Dwiana menyatakan bahwa kehadiran GOR Siger diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan atlet, pendukung, dan penonton selama pertandingan.
"Alhamdulillah, Provinsi Lampung diberikan amanat menjadi tuan rumah Kejurnas U-19 pertama. Meskipun pembangunan GOR ini dilakukan dalam waktu singkat, alhamdulillah fasilitasnya sudah bisa digunakan untuk acara besar ini," ujarnya.
Ia juga berharap GOR Siger yang memiliki kapasitas besar ini dapat dimanfaatkan untuk kegiatan berskala internasional di masa mendatang.
Sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Lampung, Eva menargetkan Provinsi Lampung bisa meraih juara dalam Kejurnas kali ini.
BACA JUGA:Lepas Jamaah Umroh, Wali Kota Bandar Lampung Sampaikan Pesan Khusus
"Diikuti oleh 19 provinsi dengan total 48 klub, Insya Allah Lampung juara," tambahnya optimis.
Ketua Bidang Kompetisi Pengurus Pusat PBVSI, Reginald Nelwan, menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan Kejurnas di luar Pulau Jawa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: