PJ Gubernur Samsudin bersama Puji Raharjo Akan Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter Pertama Lampung

PJ Gubernur Samsudin bersama Puji Raharjo Akan Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter Pertama Lampung

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID — Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Samsudin bersama Kakanwil Kemenag Lampung, Puji Raharjo akan menyambut secara langsung kedatangan jemaah haji Kloter pertama Lampung atau kloter 3 JKG, Minggu, 23 Juni 2024 pukul 9.30 WIB di Asrama Haji Rajabasa Bandar Lampung.

"Pj. Gubernur telah kita jadwalkan untuk menyambut kedatangan jemaah haji kloter pertama Lampung bersama dengan jajaran pejabat tinggi pratama Pemerintah Provinsi dan tentunya saya selaku Kepala Staf Urusan Haji Provinsi di Asrama Haji Provinsi," Kata Puji Raharjo.

"hal ini merupakan kehormatan dan kebahagiaan masyarakat Lampung khususnya jemaah haji ketika tiba di bumi ruai jurai langsung disambut oleh orang nomor satu di Provinsi Lampung," sambungnya. 

Lanjutnya, jumlah Jemaah kloter 3 JKG diberangkatkan dari Bandara King Abdul Azis Jeddah pada hari Sabtu, 22 Juni pukul 12.30 WAS dan tiba di Bandara Soekarno Hatta Cengkareng pada hari Minggu 23 Juni 2024 pada pukul 03.05 WIB.

BACA JUGA:Hari Pertama Kerja, Pj Gubernur Samsudin Kumpulkan Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Pemprov Lampung

Kemudian terbang ke Bandar Lampung pukul 07.05 WIB dan tiba di Bandara Radin Inten II Lampung pukul 8.30 WIB, dan di perkirakan Jemaah Haji tiba di debarkasi antara Provinsi Lampung, pukul 9.30 WIB.

"Jemaah Haji kloter 3 JKG berasal Kota Bandar Lampung berjumlah 388 terdiri dari 380 Jemaah, 5 orang petugas kloter dan 3 orang PHD. Data ini berbeda dengan saat kepulangan karena ada satu Jemaah wafat di Makkah atas nama Hasnawi Hasanudin Yusuf dan penambaah dua orang Jemaah yang tanazul (pengajuan kepulangan lebih cepat dari seharusnya) atas nama Sarmin Amat Rasin dan Sariyah Ranak Kuyu Kloter 46 JKG asal Kabupaten Way Kanan karena alasan kesehatan,” jelas Puji.

Sementara itu kepulangan Jemaah Haji asal Lampung gelombang pertama mulai dari tanggal 22 juni sampai dengan 3 Juli 2024. 

Sedangkan untuk gelombang kedua mulai tanggal 5 Juli hingga 20 Juli 2024. 

BACA JUGA:Pj Gubernur Lampung Samsudin Prioritaskan Masalah Stunting, Inflasi dan Ketahan Pangan

Puji berharap proses semua pemulangan dapat berjalan dengan lancar tanpa halangan yang berarti.

Ia juga berharap agar para jemaah dapat kembali dengan membawa pengalaman spiritual yang mendalam serta dapat menjadi teladan bagi masyarakat di lingkungan masing-masing.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: