Hari Keempat WSL Krui Pro Men’s QS5000, 6 Peselancar Indonesia Melaju ke Babak 64

Hari Keempat WSL Krui Pro Men’s QS5000, 6 Peselancar Indonesia Melaju ke Babak 64

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Gelaran World Surf League (WSL) Krui Pro 2024 di Pantai Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), memasuki hari ke empat, dengan mempertandingkan babak 96 Men’s QS5000 dan babak 64 Women’s QS5000, pada Jumat 31 Mei 2024.

Pada babak 96 Men’s QS5000, sebanyak 64 peselancar bertanding dan terbagi dalam 16 sesi yang memperebutkan 32 tiket sisa untuk melaju ke babak 64 besar pada ajang WSL Krui Pro 2024.

Dalam babak 96 yang telah selesai dilaksanakan, terdapat dua peselancar Indonesia, yang memastikan satu tiket di babak 64 besar, menyusul peselancar Indonesia lainnya yang telah terlebih dahulu melaju ke babak 64 besar.

Dalam pertandingan di babak 96, terdapat lima peselancar indonesia yang bertanding, seperti I Nyoman Artana, Bronson Meydi, Made Joi Satriawan, Made Mahendra dan Dylan Wilcoxen. 

BACA JUGA:Dua Peselancar Pesisir Barat Berjuang di Babak 64 Krui Pro Women’s QS5000

Pada babak tersebut I Nyoman Artana dan Bronson Meydi berhasil melaju ke babak 64.

Dlama babak 96 I Nyoman Artana, bertanding di sesi enam dan berhasil unggul atas para pesaingnya seperti Marlon Harrison dari Australia di posisi kedua, Yuri Ogasawara dari Jepang di posisi ketiga dan Luke Brumby dari Australia di Posisi empat.

Sementara  Bronson Meydi berhasil meraih posisi kedua di sesi 14, kalah dari Saxon Seber dari Australia di posisi pertama, lalu posisi ketiga dan keempat peselancar jepang Sentaro Sakai dan Kaiki Yamanaka.

Selanjutnya, pada babak 64 terdapat enam peselancar indonesia yang akan bertanding untuk memperebutkan tiket di babak 32 besar, enam peselancar tersebut seperti Oney Anwar, Varun Tandjung, Bronson Meydi, I Made Ariyana, Western Hirst, dan I Made Artana.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: