Wali Kota Bandar Lampung Buka Acara Musrembang Kota Bandar Lampung

Wali Kota Bandar Lampung Buka Acara Musrembang Kota Bandar Lampung

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kota Bandar Lampung Menggelar Musawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Kota Bandar Lampung pada tahun 2024 dan juga penyusunan RKPD tahun 2025.

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana yang membuka Musrembang ini menyampaikan, penyusunan RKP tahun 2025 hari ini merupakan puncak dari semua proses perencanaan pembangunan.

Hal itu dimulai dari Musrembang Kelurahan, Musrenbang Kecamatan, sampai dengan forum perangkat daerah/lintas perangkat daerah.

"Kita juga telah menyikapi prioritas dalam pembangunan yang akan kita laksanakan pada tahun 2025, dengan target dalam dokumen rencana pembangunan jangka menengah (RPJMD) Kota Bandar Lampung 2021-2026,"ucapnya.

BACA JUGA:Tiga Warga Kemiling Kedapatan Membawa Sajam saat Patroli Hunting Diamankan Polisi

Adanya mekanisme perencanaan partisipatif, teknokratis, politis, top-down dan bottom-up itu menjadi mekanisme yang harus dilaksanakan supaya pembangunan dapat dirancang secara komprehensif.

Walaupun mendapatkan penilaian yang baik, tentu pihak nya harus tetap meminta jajaran semua OPD untuk tidak berpuas diri harus tetap melakukan perbaikan selaku.

"Kalau bisa harus kita tingkatkan lagi, mengingat ada beberapa hal yang harus makin kita tingkatkan untuk semua OPD,"tambahnya.

Adapun untuk program prioritas di tahun 2025 dalam rangka mewujudkan tema tersebut.

BACA JUGA:Pasar Murah Digelar, Berikut Beberapa Titik di Bandar Lampung Hari Ini

Yang mana antara lainnya di bidang pendidikan, kesehatan, bidang infrastruktur, dan juga pelayanan publik, serta peningkatan kesejahteran sosial,peningkatan kualitas lingkungan dan juga peningkatan kesejahteraan masyarakat.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: