Pekon Trimulyo Mulai Realisasikan Bantuan Apresiasi Alokasi Kinerja

Pekon Trimulyo Mulai Realisasikan Bantuan Apresiasi Alokasi Kinerja

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pekon Trimulyo, Kecamatan Gedung Surian, Kabupaten Lampung Barat mulai merealisasikan, program apresiasi Alokasi Kinerja yang di peroleh Tahun 2023 ini. 

Peratin setempat Buchori S.P, mengatakan dalam penggunaan dana Alokasi Kinerja tersebut petunjuknya ada dua. 

Yang pertama untuk menanggulangi bencana non alam akibat El Nino. Kemudian yang kedua untuk penggunaan prioritas pekon.

Oleh sebab itu Pekon Trimulyo mengunakan dana tersebut untuk prioritas yang sudah masuk di Rencana Kerja Pemerintah (RKP) pekon, tetapi tidak terdanai oleh Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) 2023.

BACA JUGA:DPMPTSP Gelar Forum Konsultasi Publik Percepatan Penyelenggaraan MPP

Salah satunya adalah penyelesaian pembangunan jalan yang tidak terdanai oleh APBDes sampai dengan 100% bahwa kebetulan ada alokasi kinerja makanya kita selesaikan dengan dana alokasi kinerja.

Buchori menyebutkan pekon yang dapat alokasi kinerja. Karena dinilai memiliki kinerja aparatur pekon yang baik, seperti ketepatan waktu pengusulan, ketepatan waktu pengesahan APBDes, ketepatan waktu penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT)dan lain sebagainya, termasuk ketepatan pelaporan jadi laporannya tepat waktu itu juga salah satu indikator supaya mendapat indeks kerja

Terpantau dilapangan alokasi kinerja Pekon Trimulyo seperti perbaikan jalan lingkungan yang pekerjaannya dilaksanakan oleh masyarakat secara Hari Orang Kerja (HOK).

Yang menjadi titik menarik kegiatan perbaikan badan jalan tersebut ternyata upah yang diterima para pekerja justru akan digunakan untuk pembangunan masjid, itu tentunya menjadi satu hal yang layak dicontoh.

BACA JUGA:Tim Provinsi, Laksanakan Verifikasi ODF di Pesisir Barat

Sehingga Buchori menyampaikan terima kasih kepada warga yang telah berperan dalam mengerjakan kegiatan itu di mana pihaknya beranggapan manfaat dari program itu menjadi double dalam istilah 'menyelam sambil minum susu'. 

"Saya anggap peran serta masyarakat ini ibarat peribahasa 'menyelam sambil minum susu' bagaimana tidak manfaatnya selain badan jalan menjadi mulus HOK kegiatan juga dimanfaatkan warga untuk tempat ibadah," sebut pihaknya. 

Sekedar diketahui alokasi pemanfaatan bantuan El Nino tersebut untuk perbaikan diantaranya pembangunan jalan di Pemangku Air Dadapan 4, selain itu juga pemasangan Talud Penahan Tanah (TPT) badan jalan temanku tersebut juga.

Buchori juga menyampaikan tahun anggaran 2024 mendatang dalam pemanfaatan anggaran Dana Desa diprioritaskan pada pembangunan infrastruktur jalan mengingat banyaknya ruas jalan lingkungan serta juga banyaknya akses yang telah mengalami kerusakan dan sangat layak untuk di berikan pembangunan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: