Warga Batu Kebayan Gotong Royong Persiapkan Lokasi Lahan Pembangunan GOR

Warga Batu Kebayan Gotong Royong Persiapkan Lokasi Lahan Pembangunan GOR

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Rasa persaudaraan dan solidaritas masih terjalin erat pada masyarakat di Pekon Batu Kebayan, Kecamatan Batu Ketulis, Kabupaten Lampung Barat. 

Itu terlihat dalam kegiatan gotong royong pembukaan lahan untuk pembangunan gedung olahraga (GOR) di wilayah setempat.

BACA JUGA:Tambah Semangat Kader, TP-PKK Batu Kebayan Bagikan Seragam Senam

Puluhan masyarakat dari berbagai kalangan mulai dari pemuda saling bahu membahu bergotong-royong untuk membersihkan lahan untuk lokasi pembangunan GOR yang menjadi salah satu program prioritas dana desa (DD) tersebut.

Peratin Batu Kebayan Murtoyo menyampaikan apresiasi sekaligus terimakasih atas semangat warga yang masih terus menjunjung tinggi nilai gotong royong ditengah masyarakat.

BACA JUGA:Ini Rincian Realisasi Pendapatan BLUD RSUD Alimuddin Umar-Puskesmas di Lampung Barat

“Alhamdulilah masyarakat selalu memberikan dukungan penuh terhadap program-program pemerintah pekon, seperti halnya persiapan lokasi pembangunan GOR ini,” ungkap Murtoyo.

Menurutnya, meski hanya menggunakan peralatan manual seperti cangkul, namun tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk menggali dan meratakan lahan yang akan menjadi lokasi pembangunan fasilitas olahraga di tahun anggaran 2025 mendatang tersebut.

BACA JUGA:Pungutan Infaq di MTsN 1 Lambar Disorot! DPRD Sarankan Keputusan Dibatalkan dan Musyawarah Ulang

“Lahan ini masih dipenuhi tanaman, jadi oleh warga dibersihkan kemudian diratakan menggunakan cangkul. Lahan ini memang cukup luas tapi karena dikerjakan bersama-sama maka terasa ringan,” ungkapnya.

Murtoyo berharap dengan akan dibangunnya Gedung Olahraga tahun depan ini nantinya dapat membina generasi muda di Pekon Batu Kebayan khususnya di bidang olahraga. 

BACA JUGA:Pemkab Lampung Barat Ajukan Permohonan Hibah Tanah dan Gedung Eks Mapolsek Balik Bukit ke Polda Lampung

“Tujuan program dibangunnya fasilitas olahraga pekon ini tentu tidak lain untuk meningkatkan minat dan bakat olahraga di masyarakat dan kami pemerintah pekon berupaya bagaimana menyediakan sarana olahraga yang layak dan berstandar serta nyaman untuk masyarakat,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: