Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Resmi Dikukuhkan Jadi Ketua PPI Provinsi Lampung Masa Bakti 2023-2028

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Resmi Dikukuhkan Jadi Ketua PPI Provinsi Lampung Masa Bakti 2023-2028

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Secara Resmi dikukuhkan Menjadi Ketua Persatuan Pensiunan Indonesia (PPI) Provinsi Lampung, Masa Bakti 2023-2028, di Mahan Agung 17 Juli 2023, Senin Malam. 

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi secara resmi dilantik oleh Ermaya Suradinata selaku Ketua Dewan PPI Pusat. 

Pengukuhan Pengurus Pimpinan Persatuan Pensiunan Indonesia Provinsi Lampung Masa Bakti 2023-2028 mengusung tema "Kita Satukan Energi Pensiunan Sehat Aktif dan Sejahtera".

Dalam sambutannya, Ketua Umum Dewan PPI Nasional Ermaya Suradinata dalam sambutannya mengucapkan selamat atas dikukuhkannya Ketua Pengurus PPI Provinsi Lampung masa bakti 2023-2028.

BACA JUGA:3 Daerah di Lampung Penghasil Bawang Merah, Kepala DKPTPH : Akan Ada Pengembangan Lahan Seluas 100 Hektar

Ermaya berharap semoga dengan dikukuhkannya pengurus PPI Provinsi Lampung, dapat memberikan manfaat, terutama dan sebagai media bagi para pensiunan untuk kembali membina persatuan dan kesatuan serta kekompakan, yang tergabung dalam PPI guna melanjutkan dharma baktinya kepada masyarakat, bangsa dan Negara. 

Selanjutnya, Ermaya merasa bangga berada di tengah-tengah Anggota Pengurus PPI Provinsi Lampung yang aktif dan turut serta membantu berdirinya organisasi PPI Tingkat Pusat maupun  Dewan Pimpinan Nasional sejak perintisan.

Ermaya yakin dan percaya bahwa pengurus PPI dimanapun berada khususnya PPI Provinsi Lampung akan cepat maju dan berkembang dalam perjalanannya.

Selanjutnya, Setelah resmi dilantik Gubernur Lampung yang telah menjadi Ketua Pengurus Pimpinan Indonesia Provinsi Lampung mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat dan nikmat-Nya, sehingga dapat hadir dan ikut serta dalam acara Pengukuhan Pengurus Persatuan Pensiunan Indonesia (PPI) Provinsi Lampung Masa Bakti 2023-2028.

BACA JUGA:Terima Randis, Lurah Gedong Air Ucapkan Terima Kasih ke Walikota Bandar Lampung

"Saya mengucapkan terima kasih, kepada Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional PPI dan seluruh anggota yang telah memberikan kepercayaan dan amanah kepada saya, sebagai Ketua Persatuan Pensiunan Indonesia Provinsi Lampung untuk masa bakti 2023-2028," ujar Arinal. 

Kemudian, Arinal mengajak seluruh anggota Persatuan Pensiunan Indonesia Provinsi Lampung untuk bersama-sama menjalani masa bakti ini dengan semangat kebersamaan, gotong royong, dan dedikasi. 

Sebelum mengakhiri sambutannya, Ketua Pengurus PPI Provinsi Lampung Arinal Djunaidi mengajak seluruh pengurus PPI dan para pensiunan untuk terus berpartisipasi aktif dalam pembangunan di Provinsi Lampung sesuai dengan visi dan misi organisasi. 

"Pengalaman dan pengetahuan yang anda miliki sangat berharga untuk memajukan Lampung ke arah yang lebih baik menuju Rakyat Lampung Berjaya,” ujar Arinal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: