Tim Kecamatan Way Tuba Monev Pembangunan Dana Desa di Kampung Ramsai

Tim Kecamatan Way Tuba Monev Pembangunan Dana Desa di Kampung Ramsai

--

WAY KANAN, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Tim Kecamatan Way Tuba, pada Kamis 15 Juni 2023, melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pembangunan yang didanai dari Dana Desa di Kampung Ramsai.

Kegiatan tersebut sekaligus dalam rangka penertiban Administrasi Pemerintahan Kampung sebagai tindak lanjut telah terbitnya pagu indikatif Dana Desa Tahun Anggaran 2023.

Monev yang dimulai di Balai Kampung Ramsai tersebut dihadiri oleh, Kasi PMK Hervan Fadri, Pendamping Desa Kecamatan Way Tuba Heprizal, Pj. Kepala Kampung Ramsai Sumarna serta perangkat setempat, BPK dan Bhabinkamtibmas

Sekretaris Kecamatan setempat, Dodi Pamalik menerangkan, monev kegiatan administrasi dan pembangunan Kampung Ramsai tahun anggaran 2023 tersebut dilakukan untuk memastikan semua program Kampung yang telah dianggarkan melalui Dana Desa telah dilaksanakan dengan baik.

BACA JUGA:SMPN 15 Bandar Lampung Gelar Karya Kurikulum Merdeka, Tampilkan Karya Para Siswa

”Kegiatan monitoring dimaksudkan untuk mengetahui perkembangan kinerja penyelenggaraan pemerintahan desa / Kampung pada aspek perencanaan dan pelaksanaan kegiatan kampung, evaluasi serta pelaporan,” kata Dodi. 

Selain itu, lanjutnya, kegiatan monev tersebut sebagai bentuk pendampingan dan pembinaan terhadap pemerintah Kampung, agar berjalan sesuai dengan harapan dan sebagaimana mestinya. 

“Hal ini sangat dibutuhkan oleh pemerintah kampung sebagai bahan evaluasi menuju perbaikan-perbaikan kinerja selanjutnya,” tegas Dodi.

Terpisah, Pj. Kepala Kampung Ramsai, Sumarna mengatakan bahwa pada kegiatan monev itu juga sebagai upaya penertiban Administrasi bagi Kampung yang dipimpinnya.

BACA JUGA:Ini Daftar OPD dan Kecamatan di Lampung Barat dengan Penyerapan Anggaran Tertinggi dan Terendah

Sementara pada pelaksanaan fisik tahap pertama, pihaknya membangun dua rabat beton, yang pelaksanaannya telah dilaporkan melalui dokumen pendukung Dana Desa Tahap 1 tahun 2023. 

Dalam pada itu pelaksanaan pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Kampung melalui Dana Desa sebenarnya bertujuan untuk memperbaiki kualitas sekaligus mempercepat pelaksanaan dengan pemangkasan birokrasi.

Namun hasil pantauan di lapangan ditengarai banyak pelaksanaan pembangunan Dana Desa yang diduga berkualitas rendah dan asal asalan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: