Songsong Hari Raya Idul Adha, Emak-Emak Pekon Marga Jaya Bersih-Bersih Makam

Songsong Hari Raya Idul Adha, Emak-Emak Pekon Marga Jaya Bersih-Bersih Makam

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam rangka memupuk kebersamaan kader PKK bersama Dasa Wisma, Pekon Marga Jaya, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Lampung Barat menggelar gotong royong bersih, Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang dikemas dalam kegiatan Minggu Berkah.

Cuaca yang terang menjadi dukungan semangat pasukan emak-emak yang tergabung dari berbagai profesi tersebut melakukan pembersihan Makam dengan mengoret rumput-rumput kemudian membersihkan sehingga areal makam terlihat indah.

Juru Tulis Marga Jaya Siswanto, mendampingi Peratin Haryadi Arnando, mengatakan kegiatan bersih-bersih lingkungan termasuk makam dan sarana prasarana umum, termasuk tempat ibadah merupakan kegiatan rutin masyarakat setempat.

BACA JUGA:Tiba di Makkah, Jamaah Haji Lambar Laksanakan Umroh Wajib

Dan pada kesempatan ini bersih-bersih makam tersebut, tujuannya agar makam tetap terjaga dan masyarakat yang akan melaksanakan ziarah nyaman dan khusyuk memanjatkan doa. 

"Alhamdulillah pada kesempatan bersih-bersih makam saat ini juga bertepatan menyambut hari raya Idul Adha 1.444 Hijriah atau bulan haji, di mana pada momen seperti ini masyarakat banyak melaksanakan ziarah makam. Jadi tujuan lainnya untuk memberikan kenyamanan dan kekhusukan warga dalam ziarah tersebut," ungkapnya.

Pada kesempatan itu Siswanto, mewakili jajaran aparatur pemerintahan Pekon Marga Jaya, mengucapkan terima kasih atas konsistensi, kebersamaan dan rasa saling memiliki yang terus tertanam baik dalam kehidupan bermasyarakat di pekon tersebut. 

BACA JUGA:Dihantam Ombak, Seorang Nelayan di Pesisir Barat Tenggelam

Dimana kata dia melalui kegiatan yang dilakukan secara gotong royong ini juga menjadi wadah antar warga maupun dengan aparatur pekon menjalin silaturahmi. 

Saling bertukar informasi ataupun wujud lainnya yang tujuannya mempererat tali persaudaraan satu dengan lainnya. 

Pihaknya juga menyampaikan mewakili seluruh masyarakat pekon setempat mengatur kan doa semoga umat muslim yang saat ini mulai melaksanakan ibadah haji diberikan kelancaran kemudahan dan kesehatan sehingga saat kembali ke tanah air mampu menjadi haji yang mabrur dan mabruroh. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: