Cara Cek Bansos BPNT Tahap Dua Tahun 2023
Ilustrasi Bansos--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kembali kabar yang menggembirakan bagi masyakarat khususnya yang terdaftar sebagai penerima Bantuan Sosial BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) pasalnya akan kembali dicairkan pada bulan Mei 2023 ini.
Bahkan kabar dari beberapa daerah sudah mulai melakukan pencairan bansos BPNT yang dikebut bersamaan dengan bansos PKH tersebut.
Sekadar diketahui bahwasanya BPNT merupakan bantuan dari pemerintah berupa sembako atau uang sebesar Rp 200 ribu per bulan yang diberikan tiap tiga bulan sekali.
Pemberian bansos BPNT sendiri telah memasuki tahap 2 yang diberikan untuk bulan April, Mei, dan Juni atau total sebesar Rp 600 ribu rupiah.
BACA JUGA:Lewat TMMD, Kodim 0410 Bangun Posyandu di Kampung Pidana
Diketahui bahwa pembagian Bantuan Sosial BPNT Tahap 2 untuk bulan Mei 2023 masih akan diberikan melalui Kantor Pos dan Bank Himbara kepada KPM yang membutuhkan.
Sedangkan untuk jumlah target penerima bansos BPNT untuk tahun 2023 adalah sebanyak 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tersebar di seluruh pelosok Indonesia.
Untuk itu, harus terlebih dahulu terdaftar sebagai KPM di DTKS Kemensos ,karena penyalur bansos ,Kemensos hanya akan mengeluarkan sesuai data dari DTKS
Berikut langkah cek penerima Bansos BPNT Tahap 2 Tahun 2023 :
BACA JUGA:Wow Fantastis! Berikut Deretan Motor Antik yang Harganya Selangit
1. Unduh Aplikasi Cek Bansos di Play Store.
2. Login Aplikasi Cek Bansos dan klik 'Buat Akun Baru'.
3. Masukkan data diri sesuai KK dan KTP seperti Nomor KK, NIK dan Nama Lengkap.
4. Isi alamat domisili sesuai data KTP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: