Lalu Lintas Mulai Padat, Polres Pringsewu Siapkan Jalur Alternatif

Lalu Lintas Mulai Padat, Polres Pringsewu Siapkan Jalur Alternatif

Bila terjadi kemacetan Polres Pringsewu siapkan jalur alternatif - foto Agus--

PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Kepadatan arus lalu lintas terus terasa di sejumlah ruas jalan di Kabupaten Pringsewu hingga H+3 Idul Fitri 1444 H, Senin 24 April 2023.

Terkait hal ini Satlantas Polres Pringsewu juga telah menyiapkan jalan alternatif.

Dari pantauan medialampung.co.id kepadatan arus lalu lintas mulai terasa dari arah perbatasan Tanggamus hingga perbatasan Pesawaran dengan Pringsewu. 

BACA JUGA:Pelaksana Sakura 3 Syawal di Pekon Kota Besi Dihadiri Anggota DPR RI dan DPRD Lambar

Termasuk di pusat kota Pringsewu, jalan di  pasar Gadingrejo, serta ruas jalan di pasar Pagelaran. 

Termasuk dari arah Utara yakni Sukoharjo hingga perempatan pasar Pringsewu. 

Meski relatif lancar namun terlihat peningkatan volume kendaraan roda Dua maupun Empat. 

BACA JUGA:Kapus Pajar Bulan Sampaikan Kondisi dr Carel dan Rekannya Pasca Dikeroyok

Tak hanya kendaraan ber plat luar propinsi namun juga plat kendaraan  luar kabupaten serta plat Pringsewu silih berganti keluar masuk di jalanan kabupaten Pringsewu.

Tak hanya pemudik namun juga sejumlah warga Pringsewu masih bersilaturahmi lebaran.

"Ya hari ini baru keluar ke tempat saudara. Kalau kemarin silaturahmi di lingkungan aja," aku salah satu pengguna jalan.

BACA JUGA:Satreskrim Polres Lambar Bergerak Cepat Amankan Pelaku Pengeroyokan Dokter Jaga Puskesmas Pajar Bulan

Terkait antisipasi kemacetan polres Pringsewu selain menyiagakan tim pengurai juga menyiapkan dua jalur alternatif

Jalur alternatif pertama mulai menurut Kasatlantas polres Pringsewu AKP Khoirul   Bahri mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya yakni simpang langlang Buana hingga simpang Gunung Kancil Pajaresuk. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: