Keluarga Besar NU Kecamatan Batu Ketulis Bantu Korban Longsor di Sidomulyo

Keluarga Besar NU Kecamatan Batu Ketulis Bantu Korban Longsor di Sidomulyo

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) Kecamatan Batu Ketulis, Kabupaten Lampung Barat menyalurkan berbagai bantuan pangan untuk membantu korban bencana longsor di Pekon Sidomulyo, Kecamatan Pagar Dewa.

Ketua Tanfidziyah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Batu Ketulis yang juga  Peratin Batu Kebayan Murtoyo mengucapkan terimakasih kepada KBNU Kecamatan Batu Ketulis serta para donatur dan semua pihak yang telah ikut berpartisipasi.

"Semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat untuk meringankan beban saudara kita yang sedang mengalami musibah dan buat rekan-rekan yang mewakili mengantarkan bantuan semoga apa yg kita lakukan ini menjadi tambahan pahala untuk kita semua, tetap kompak dan semangat," ujarnya, Selasa (14/3/2023).

BACA JUGA:Sukses, Pekon Kagungan Menjadi Puncak Penilaian Kegiatan EPP Tahun 2023

BACA JUGA:Suami Kembali Terciduk, 'Semoga Saya Bisa Lewati Ujian Ini'

Lebih lanjut ia mengatakan, bantuan yang diberikan ialah berupa pangan seperti beras, mie instan, serta beberapa jenis makanan ringan termasuk diantaranya bantuan pakaian layak pakai.

"Meski tidak banyak, setidaknya bantuan ini bisa membantu meringankan beban penderitaan saudara kita disana untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," harapnya.

Selain itu, Ia berharap dengan solidaritas dan kepedulian bersama, penanganan kerusakan infrastruktur akibat bencana alam itu dapat segera teratasi dan para korban atau pengungsi diberi kesehatan dan dapat kembali tinggal di kediamannya dengan aman.

BACA JUGA:Buka Orientasi, Amirullah: TPK Jadi Salah Satu Ujung Tombak Percepatan Penurunan Stunting

BACA JUGA:80 Personel Ansor-Banser Lambar Diturunkan dalam Penanganan Pasca Bencana Pagardewa

“Tentunya Kita juga berdoa semoga ada hikmah dibalik musibah yang terjadi dan mudah -mudahan dengan solidaritas kita bersama para ahlul musibah bisa segera kembali ke rumahnya dengan aman, dan dijauhkan dari bencana alam susulan,” tutupnya.

Diketahui, dalam penyerahan bantuan tersebut rombongan MWCNU Kecamatan Batu Ketulis yang diwakili oleh Ust Jazuli dan Ust Nasirudin juga bertemu dan turut serta membantu penyaluran bantuan bersama Kapolres Lambar AKBP Heri Sugeng Priyantho.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: