Kebersihan Lapangan Tanjung Menang Jadi Tanggungjawab Bersama

Kebersihan Lapangan Tanjung Menang Jadi Tanggungjawab Bersama

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Untuk kebersamaan dan memupuk rasa memiliki, kebersihan lapangan Tanjung Menang di Pekon Kenali, Kecamatan Belalau, Kabupaten Lampung Barat kini menjadi tanggungjawab bersama, sehingga selain pemerintah kecamatan seluruh pekon turut andil untuk merawat fasilitas umum tersebut.

Seperti kegiatan pemeliharaan berupa pemangkasan dan penataan kebersihan lapangan yang dilaksanakan oleh Pekon Turgak dan Pekon Bumiagung pada Kamis (16/2/2023).

BACA JUGA:BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN Peratin dan Perangkat Pekon

Camat Belalau Mat Suhyar mengatakan penataan kebersihan dan kerapian lapangan kini sudah menjadi tanggungjawab bersama, yang berdasarkan hasil kesepakatan bahwa setiap dua bulan sekali lapangan tersebut akan dibersihkan oleh pekon secara terjadwal.

“Seperti hari ini dilaksanakan oleh pekon turgak dan bumiagung, kegiatan berupa pemangkasan rumput dan bersih-bersih. Kami ucapkan terimakasih dan apresiasi atas komitmen dari para peratin yang peduli pada kebersihan fasilitas umum,” ungkap Mat Suhyar.

BACA JUGA:Pj Bupati Pringsewu Ajak Dompet Dhuafa Atasi Kemiskinan Ekstrim dan Stunting

Disisi lain ia juga berharap agar kepedulian ini dapat diikuti oleh seluruh elemen masyarakat terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan melakukan pencegahan terhadap berbagai penyakit menular yang diakibatkan lingkungan yang tidak terjaga kebersihannya.

“Soal kebersihan lingkungan di setiap pekon kami minta untuk terus aktif menggalakan gotong royong di setiap hari jum’at serta terus menanamkan ke masyarakat bahwa kebersihan dapat dimulai dari hal terkecil yakni tidak membuang sampah sembarangan,” pesannya.

BACA JUGA:Lantik 4 Warek Baru Unila, Rektor Lusmeilia : Koordinasi Harus Lebih Ditingkatkan

Karena menurutnya Kesadaran masyarakat membuang sampah pada tempatnya, adalah salah satu bentuk komitmen yang kuat untuk menjaga kebersihan lingkungan. 

Apalagi Lampung Barat telah beberapa kali meraih piala adipura sebagai apresiasi dari pemerintah pusat atas kebersihan lingkungannya.

BACA JUGA:Wagub Nunik Minta Pihak Hotel Ikut Awasi Prostitusi Anak di Bawah Umur

“Dengan kawasan lingkungan yang bersih, pola hidup bersih, dan sehat akan dapat dirasakan manfaatnya. Lingkungan akan terbebas dari berbagai penyakit,” tandasnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: