Lampung Utus Kontingen Termuda Ikuti Fornas ke-IV di Palembang
--
Medialampung.co.id - Dalam Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) ke IV di Palembang, Sumatera Selatan, Lampung mengutus empat kontingen termuda yang berusia 6 tahun.
"Beberapa kontingen yang berusia 6 tahun ikut Fornas. Ada empat orang dan itu kontingen termuda," kata Andi Hajar Pelatih Kungfu dari Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Lampung saat dimintai keterangan di Mahan Agung, Jumat (24/6).
Keempat anak didiknya itu ikut dalam dua pertandingan yaitu kelas jurus tangan kosong dan senjata teknik keguruan.
"Mereka mengikuti dua nomor yakni nomor jurus tangan kosong perguruan dan senjata teknik keguruan. Kelas itu diyakini bisa juara untuk olahraga kungfu nasional. Empat orang ini sama-sama mengikuti cabor yang sama," terangnya.
Dia berharap salah satu dari anak didiknya mampu meraih medali emas pada Fornas ke IV di Palembang. Sebab Andi meyakini keempat anak didiknya sudah memiliki pengalaman yang banyak bahkan tahun lalu bisa meraih emas untuk kungfu tradisional.
"Harapannya salah satu dari kontingen termuda ini mendapatkan emas. Sebab keempat anak didiknya telah melakukan persiapan selama enam bulan yang lalu bahkan pada 2019 menyumbang medali emas terbanyak untuk kungfu tradisional," harap dia.
Dikonfirmasi terpisah salah satu atlet kungfu termuda Farid Alvino Adrian (6) mengatakan senang dan semangat karena bisa mengikuti lomba kungfu di Sumatera Selatan.
"Senang dan bangga karena bisa langsung dilepas oleh gubernur Lampung langsung. Semangat dong karenakan sudah latihan setiap hari," pungkasnya. (ded/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: