Selain upacara, Disnaker Lampung juga menggelar berbagai kegiatan sosial dan edukatif, di antaranya pemberian santunan secara simbolis kepada pekerja yang mengalami kecelakaan kerja, simulasi pemadaman kebakaran sebagai penguatan kesiapsiagaan darurat, pemeriksaan kesehatan gratis, serta aksi donor darah.
“Ini merupakan bentuk kepedulian sosial sekaligus edukasi bagi para pekerja,” ungkapnya.