MEDIALAMPUNG.CO.ID – Ribuan warga Bandar Lampung memadati Lapangan PKOR Way Halim pada Sabtu, 16 November 2024, untuk mengikuti senam bersama yang digelar oleh DPD Partai Golkar Lampung.
Kegiatan ini diadakan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-60 Partai Golkar dan sukses menarik antusiasme masyarakat.
Senam bersama ini dilaksanakan serentak di seluruh DPD Partai Golkar tingkat provinsi hingga kabupaten/kota di Indonesia.
Acara tersebut juga dihadiri sejumlah tokoh penting, seperti calon Wakil Gubernur Lampung nomor urut 02 Jihan Nurlela, calon Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana, anggota Fraksi Golkar DPR RI Aprozi Alam dan Rycko Menoza, Ketua DPD Golkar Bandar Lampung Yuhadi, serta jajaran pengurus Golkar Provinsi Lampung.
BACA JUGA:Pj Gubernur Lampung Dampingi Mentan RI Buka Kontes dan Expo Sapi APPSI
Tidak hanya olahraga, acara ini juga dipenuhi berbagai hadiah menarik, termasuk dua sepeda motor, kulkas, mesin cuci, sepeda, dan puluhan doorprize lainnya.
Masyarakat yang hadir tampak antusias, tak hanya berolahraga tetapi juga berkesempatan membawa pulang hadiah.
Sekretaris DPD Golkar Lampung, Ismet Roni, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat yang telah berpartisipasi.
Ia juga mengungkapkan kebanggaannya atas perjalanan panjang Partai Golkar yang kini berusia 60 tahun.
BACA JUGA:Polda Lampung Ingatkan Warga Waspada Penipuan CPNS
“Alhamdulillah, partai Golkar sudah mencapai usia 60 tahun, sebuah usia yang sangat matang. Hingga kini, Partai Golkar tetap mendapat kepercayaan masyarakat. Terima kasih kepada semua pihak yang hadir dan mendukung acara ini,” ujar Ismet Roni.
Acara senam massal ini tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga bagian dari upaya mencatatkan rekor di Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
Dengan ribuan peserta yang terlibat, kegiatan ini menjadi simbol kekompakan dan semangat Partai Golkar dalam merangkul masyarakat.