Adies Kadir: Tidak Ada Diskriminasi, Semua Kader Golkar Berpeluang Jadi Ketua DPD Lampung

Adies Kadir: Tidak Ada Diskriminasi, Semua Kader Golkar Berpeluang Jadi Ketua DPD Lampung

Plt Ketua DPD I Partai Golkar Lampung, Adies Kadir--

MEDIALAMPUNG.CO.ID – Plt Ketua DPD I Partai Golkar Lampung, Adies Kadir, menegaskan bahwa semua kader Partai Golkar memiliki kesempatan yang sama untuk mencalonkan diri sebagai Ketua DPD Golkar Provinsi Lampung. 

Hal ini disampaikan Adies saat berbicara mengenai persiapan Musyawarah Daerah (Musda) partai.  

"Saya menerima siapa saja kader yang ingin maju sebagai Ketua DPD Partai Golkar Lampung untuk bersilaturahmi maupun meminta izin maju. Silakan, tidak ada pengecualian," ungkapnya, Kamis, 23 Januari 2024.  

Adies juga menegaskan bahwa tidak ada diskriminasi atau intervensi dari DPP Golkar terkait proses Musda. 

BACA JUGA:Cara Jitu Hentikan Iklan Mengganggu di HP Android

Menurutnya, kontestasi akan berlangsung secara adil, selama para calon memenuhi syarat sebagai kader Partai Golkar.  

"Jadi, saya tegaskan sekali lagi, tidak ada diskriminasi dan intervensi dari DPP Golkar terkait Musda Provinsi Lampung. Semua kader dipersilakan maju untuk berkompetisi," jelasnya.  

Adies menyebutkan bahwa beberapa nama telah menghubunginya terkait pencalonan. Nama-nama tersebut antara lain Aliza Gunado, Hanan A Rozak, Aziz Syamsudin, Ismet Roni, dan Aprozi Alam.  

"Selain mereka, belum ada lagi yang menyampaikan niat untuk maju kepada saya. Saran saya, bagi siapa pun yang ingin maju, harus percaya diri, mendekati pemilik suara, serta kreatif dalam mengambil hati pemilih. Ada 20 suara yang harus diperebutkan. Jangan hanya berbicara di media tanpa aksi nyata, karena itu tidak akan membawa kemenangan," tegas Adies.  

BACA JUGA:Berikut Deretan Pejabat Ikut Daftar Seleksi Jabatan Sekdaprov Lampung, Ada Nama Pj Bupati Pringsewu

Sebelumnya, dukungan besar telah mengalir kepada salah satu kandidat, Aprozi Alam. 

Dukungan ini datang dari 12 DPD II Golkar se-Lampung, yang telah bertemu langsung dengan Adies Kadir di Jakarta untuk menyampaikan dukungan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: