Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Pesisir Tengah Lakukan Patroli di Titik Rawan

Jumat 23-08-2024,17:31 WIB
Reporter : Yayan Prantoso
Editor : Budi Setiawan

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebagai upaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Jumat 23 Agustus 2024 dini hari, Polsek Pesisir Tengah, Polres Pesisir Barat (Pesbar), kembali melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polsek setempat.

Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Ipda Kasiyono, S.E., M.H., mengatakan, kegiatan KRYD itu melibatkan sejumlah personel kepolisian. 

Anggota yang terlibat itu melakukan penyisiran berbagai area yang dinilai rawan terjadinya tindak kejahatan, dan tindak kriminal lainnya, seperti di wilayah Kecamatan Pesisir Tengah, dan wilayah lainnya.

“Selain untuk mencegah gangguan keamanan, juga bertujuan mengidentifikasi potensi masalah, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat,” katanya.

BACA JUGA:Disbunnak Lampung Barat Support Petani Tembakau Melalui Bantuan

Dikatakannya, penyisiran di sejumlah wilayah yang dinilai rawan itu juga dengan melakukan patroli, yang memang merupakan salah satu strategi untuk menjaga situasi keamanan yang kondusif dan merespons potensi gangguan dengan cepat. 

Terlebih dalam menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 ini.

“Kegiatan KRYD ini juga bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan 3C (Curas, Curat, dan Curanmor). Selain itu, pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba dan tindak pidana lainnya,” jelasnya.

Ditambahkannya, dalam patroli wilayah itu, anggota juga sekaligus melakukan pembinaan dan imbauan kepada masyarakat agar tetap bersama-sama menjaga kondusifitas wilayahnya.

BACA JUGA:Sempat Ricuh, Massa Aksi Tolak RUU Pilkada di Gedung DPRD Lampung Membubarkan Diri

Selain itu, jika terjadi ada gangguan Kamtibmas diharapkan untuk segera disampaikan kepada pihak kepolisian yang ada di wilayahnya masing-masing. 

Pihaknya berharap hasil dari patroli ini dapat memperkuat kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

“Aparat kepolisian sampai sekarang akan terus berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan serupa demi meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang keamanan,” pungkasnya.

Kategori :