Pasar Murah Digelar, Berikut Beberapa Titik di Bandar Lampung Hari Ini

Jumat 22-03-2024,08:26 WIB
Reporter : Arif Setiawan
Editor : Haris Tiawan
Pasar Murah Digelar, Berikut Beberapa Titik di Bandar Lampung Hari Ini

Supriyadi juga mengatakan pihaknya akan kembali menggelar pasar murah yang serupa tetapi di Kelurahan Pelita, Enggal, Bandar Lampung.

"Kita akan kembali mengadakan pasar murah lagi pada tanggal 27 Maret ini, yang akan digelar di Kelurahan Pelita. Dengan adanya pasar murah ini diharapkan mampu membantu masyarakat di saat harga sembako naik,"imbuhnya.

BACA JUGA:110 Pejabat Administrator dan Kepala Sekolah di Bandar Lampung Dilantik

Salah satu warga Likin (50) mengatakan bahwa pasar murah ini sangat membantu, seperti yang diketahui sekarang harga beras cukup tinggi sedang tidak bersahabat.

"Tentu sangat membantu dan kita juga bersyukur diadakannya pasar murah ini, untuk beras yang bagus, harga Telur dikasih harga Rp 35 ribu di pasaran Rp 30 ribu,"ucapnya.

Untuk pelaksanaan pasar murah hari ini tidak hanya di Kelurahan Gunung Sari, berikut ini untuk dapat ririk lokasi pasar murah yang dilaksanakan di Bandar Lampung.

- Kecamatan Rajabasa Jl. Ni Uda RT 05 06 LK. I (Depan Gedung Badminton) Kel. Rajabasa Raya.

BACA JUGA:Jelang Mudik Lebaran, KAI Divre IV Tanjung Karang Imbau Pelanggan Agar Membawa Barang Secukupnya

- Kecamatan BW Jl. Ikan Julung RT 12 LK. I (Belakang MGM) Kel. Bumi Waras.

- Kecamatan Enggal Jl. Teuku Umar (Gedung Juang) Kel. Gunung Sari.

- Kecamatan Kedamaian Jl. Hi. Abdul Roni Rt 12 Lk.I Kel. Kedamaian.

- Kecamatan Kedaton Jl. Dr. Sutomo No. 69 (Depan Kantor Kelurahan Penengahan) Kel. Penengahan.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Pemprov Lampung Segera Lakukan Pembayaran DBH

- Kecamatan Kemiling Jl. Untung Suropati, Sumber Budaya 3 Rt. 10 Lk. 1 Kel. Beringin Jaya.

- Kecamatan Labuhan Ratu Jl. Rekso Bandung Rt. 10 Lk. 1 Kel. Labuhan Ratu Raya.

- Kecamatan Langkapura Jl. Imam Bonjol Gg. Bungur (Rumah Kaling II Ahmad Rafiudin) Kel. Langkapura Baru.

Kategori :