Pantau Situasi dan Kondisi di Wilayah Polsek, Kapolres Pesisir Barat Kunker ke Mapolsek Bengkunat

Rabu 11-10-2023,13:57 WIB
Reporter : Yayan Prantoso
Editor : Budi Setiawan

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID  – Kapolres Polres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.IK, M.H., pada Selasa (10 Oktober 2023) sore kemarin, melaksanakan kegiatan kunjungan kerja (kunker) ke Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Bengkunat, yang ada di Pekon Sukarame, Kecamatan Ngaras.

Dalam kunjungannya itu juga didampingi Pejabat Utama Polres setempat, yang disambut langsung oleh Kapolsek Bengkunat Iptu Juni Rosiwan, S.Sos., serta seluruh personel Polsek Bengkunat, serta pihak terkait lainnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres AKBP Alsyahendra, S.IK, M.H., menyampaikan bahwa, Polsek merupakan pintu gerbang pelayanan masyarakat yang ada di wilayah hukumnya masing-masing. 

Karena itu, Polsek harus menjadi yang terdepan dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat di wilayahnya, seperti yang ada di Polsek Bengkunat ini.

BACA JUGA:Tips Atasi Darah Rendah: Solusi Alami untuk Kesehatan yang Lebih Baik

“Polsek Bengkunat memiliki wilayah hukum yang luas, yakni membawahi tiga Kecamatan antara lain Kecamatan Ngambur, Ngaras, dan Kecamatan Bangkunat,” kata Alsyahendra.

Sehingga, lanjutnya, Polisi yang berdinas di Polsek Bengkunat ini harus lebih aktif. 

Untuk diharapkan, agar Polisi yang bertugas dapat melakukan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas. 

Selain itu juga diharapkan untuk dapat memberdayakan sumberdaya yang dimiliki dengan lebih maksimal lagi. 

BACA JUGA:Polres Way Kanan Ringkus Pelaku Pencurian Velg dan Ban Mobil

Kegiatan kunjungan kerja yang dilaksanakan ini tentunya bertujuan untuk mengetahui kondisi dan situasi di wilayah Polsek.

“Kunjungan ke Polsek yang ada di wilayah Polres Pesisir Barat seperti di Polsek Bengkunat ini salah satunya untuk mengetahui langsung kondisi ataupun keadaan dan situasi yang ada di Polsek,” ungkapnya.

Masih kata Alsyahendra, jika terdapat kendala personil terkait dengan pelaksanaan tugas, diharapkan segera disampaikan ke pimpinan, hal itu agar pimpinan mengetahui keadaan anggotanya di lapangan. 

Pihaknya juga menghimbau dan mengharapkan agar seluruh personil dalam melaksanakan tugasnya itu tetap menjaga keselamatan dan kesehatannya.

BACA JUGA:Ikut Sertakan 36 Kafilah di MTQ Provinsi, Nukman: Maknai Prosesnya, Jadikan Motivasi

Kategori :