10 Destinasi Wisata di Lampung Barat Siap Menyambut Libur Akhir Tahun Anda!

Minggu 11-12-2022,16:17 WIB
Reporter : Nopriadi
Editor : Budi Setiyawan

Destinasi kedelapan, Arung Jeram Way Besai Rafting menawarkan daya tarik wisata adrenalin,dengan aliran sungai way besai yang berjarak ±12 km, tingkat kesulitan (grade) 2+ sampai 3. Disungai ini pengunjung akan melewati sekitar 15 jeram dan pemandangan hutan kecil dan perkebunan kopi yang tentu nya menguji adrenalin namun tetap aman dan seru.

Di sepanjang jalur wisata arung jeram ada sekitar 15 jeram yang harus dilewati. meskipun jeram diklasifikasikan dalam kategori kelas 2+ dan 3, tetapi sungai ini tetap menjadi keseruan tersendiri dengan tantangan dan rintangan di sepanjang sungai bagi mereka yang sedang berwisata petualangan.

Selain itu, ada banyak batu besar di tengah sungai yang dapat membuat aliran sungai berombak dan akan menimbulkan keseruan saat melewati ombak/wave. Menariknya di sungai way besai, semakin dekat ke titik finish, jeram sungai semakin bagus dan menantang. 

Selain uji adrenalin, sungai way besai juga menawarkan pemandangan yang indah di antara hutan hutan kecil, persawahan,dan perkebunan kopi. 

BACA JUGA:Resmikan Jalan Penghubung Tiga Pekon Di Kecamatan Sumberejo Tanggamus

Destinasi ke Sembilan, Pinusan Ecopark, selama ini hanya dikenal di daerah lain di luar Lampung, seperti pulau jawa, Sumatera, dan daerah lain, tapi kini bagi anda yang ingin mencoba berlibur di wisata alam pinusan Lampung Barat ini destinasi yang sangat pas untuk bersama keluarga, teman, kerabat.

Jika dari Bandar Lampung, butuh waktu perjalanan 4 sampai 5 jam menuju hutan pinusan Lampung Barat yang letaknya berada di pekon sukapura, Kecamatan Sumberjaya, Lampung Barat, tanda alam awal adalah udara semakin sejuk apabila sudah melewati Bukit Kemuning, Lampung utara.


berselimut embun di temiangan hill @endangguntorocanggu--

”Hutan pinus itu dibiarkan tumbuh secara alami dan belum dibuka untuk umum. Luasnya Kurang Lebih Hanya Sekitar 3,5 lebar lapangan sepak bola, atau 3500 M2. Saat ini banyak orang yang melintas baik roda dua maupun roda empat kerap menyempatkan diri mampir, meski sekedar istirahat sejenak di tepi jalan, dan lama kelamaan menjadi daya tarik bagi warga sekitar. Pinus Ecopark sudah terkelola dengan baik oleh Pokdarwis Ekowisata Pinus Ecopark Pekon Sukapura, Kecamatan Sumber Jaya,” beber Dahlin.

Terakhir, destinasi wisata yang bisa dikunjungi yakni Puncak Rest Area yang terletak di daerah Sindang Pagar, Area Jaya, Kecamatan Sumber Jaya merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Lampung Barat, tempat ini merupakan puncak dengan pemandangan pegunungan bukit barisan selatan sebagai sumber daya tariknya. 

BACA JUGA:Nukman Ditunjuk Gubernur Jabat Plh Bupati Lampung Barat

Selain pemandangan pegunungan di sini kita bisa menikmati matahari terbit dan matahari tenggelam jika kondisi cuaca mendukung. Selain itu pemandangan kabut di pagi hari atau disebut misty morning begitu mempesona dan eksotik. 

Di atas puncak pada waktu kabut serasa di atas awan ini kondisi mendung, bagai menjuluk awan rute untuk mencapai lokasi puncak Rest Area Lampung Barat dari Kota Bandar Lampung kurang lebih 4 jam terus ke arah Kota Liwa dengan melewati kota bumi terus bukit kemuning lalu ke arah liwa ketika sampai di Sumber Jaya. 

”Dari Sumberjaya terus dengan disajikan jalan yang berliku dan menanjak, hingga sampailah di Rest Area Puncak, disini anda akan melihat tulisan besar Bumi Sekala Brak, di Rest Area ini terdapat masjid puncak yang cantik. Di Puncak ini sudah dibangun patung muli yang di dampingi oleh para penggawanya,” pungkas Dahlin.*

Kategori :