Medialampung.co.id - Dini Andani (12) salah satu pelajar di SMPN 16 Krui, asal Pekon Padang Haluan Kecamatan Krui Selatan, yang menderita penyakit pembengkokan tulang belakang, telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta untuk mendapat penangan insentif terhadap penyakit yang dideritanya tersebut.
Kepala Dinas Sosial (Dissos) Kabupaten Pesbar, Agus Triyadi, S.Ip, M.M., mengatakan, setelah mendapat tindak lanjut dari pihak Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Intelektual (BRSPDI) Ciungwanara Bogor. Maka, Dissos Pesbar bersama Pemerintah Pekon Padang Haluan maupun pihak terkait lainnya langsung berkoordinasi dan pada Senin (13/12) sore kemarin langsung membawa Dini Andani ke RS Urip Sumoharjo Bandarlampung untuk meminta surat rujukan. "Berdasarkan surat rujukan dari RS Urip Sumoharjo tersebut Dini Andini di rujuk ke RSCM Jakarta yang difasilitasi oleh Yayasan Peduli Sosial Bandarlampung yaitu Gita Purwanti," katanya, Selasa (14/12). Dijelaskannya, setelah tiba di RSCM Jakarta nanti, Dini Andani bersama keluarganya yang mendampingi itu akan difasilitasi oleh BRSPDI Ciungwanara Bogor. Karena itu, mudah-mudahan dalam penanganan Dini Andani tersebut berjalan lancar dan tidak ada hambatan. Baik saat pelaksanaan operasi hingga selama pemulihan di RSCM Jakarta tersebut. "Selama berada di RSCM nanti, yang bersangkutan itu juga akan didampingi BRSPDI Ciungwanara, Bogor," jelasnya.(yan/mlo)Dini Andani Akhirnya Dirujuk ke RSCM Jakarta
Selasa 14-12-2021,11:37 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :