400 Dosis Vaksin Terserap, 50 Persen Lebih Warga Hujung Tervaksinasi

Rabu 22-09-2021,17:19 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id – Animo masyarakat Pekon Hujung, Kecamatan Belalau, Kabupaten Lampung Barat dalam mengikuti program vaksinasi Covid-19 sangat tinggi. 

Terlihat, dari 400 dosis vaksin tahap 1  yang siapkan Polres Lampung Barat semua habis terserap pada pelayanan yang dipusatkan di GSG Bumi Saikhawan, Rabu (22/9).

Peratin Hujung Ismet Liza, S.H, menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat yang telah mendukung suksesnya program vaksinasi Covid-19 dalam rangka pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan kami bersyukur sekaligus bangga karena masyarakat merespon kegiatan ini dengan sangat antusias dan ini menandakan bahwa mereka sangat mendukung upaya pemerintah untuk menanggulangi wabah Covid-19 ini,”  ujarnya.

Dalam kesempatan itu, dirinya juga menyampaikan terimakasih kepada jajaran Polres Lambar dan tenaga kesehatan UPT Puskesmas Kenali serta semua pihak yang telah ikut serta mendukung dan mensukseskan pelayanan gerai vaksin presisi tersebut.

“Dengan telah teralokasinya 400 dosis vaksin tahap 1 ini maka bisa dikatakan 50 persen lebih warga Pekon Hujung sudah tervaksinasi. Karena sebelumnya masyarakat sudah mengikuti berbagai pelayanan vaksinasi yang digelar di beberapa titik,” ujarnya.

Selain vaksinasi, lanjutnya, di momen yang sama juga digelar pelayanan pos pembinaan terpadu (POSBINDU) dalam rangka pengecekan kesehatan dasar secara gratis bagi masyarakat.

“Tentu pelayanan posbindu ini juga menjadi nilai plus yang diperoleh masyarakat, karena selain menerima vaksin gratis mereka dapat mengecek kesehatan mulai dari pengecekan gula darah, asam urat dan kolesterol tanpa dipungut biaya alias gratis,” imbuhnya.

ditempat yang sama,Kepala UPT Puskesmas Kenalai Romaita, S.St, menyampaikan dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 tersebut pihaknya mengerahkan puluhan tenaga kesehatan sebagai vaksinator sekaligus melakukan pelayanan posbindu.

“Alhamdulilah untuk kesekian kalinya masyarakat sangat antusias menyambut kegiatan ini, dan ini menandakan bahwa masyarakat sangat mendukung upaya pemerintah untuk segera memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19,” ujarnya.

Di kesempatan itu juga dirinya mengimbau bahwa meski sudah menerima vaksin, namun masyarakat harus tetap menjalankan protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak rajin mencuci tangan serta menghindari kerumunan untuk tetap mengoptimalkan upaya pencegahan. (edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait