Diisukan Lepas Hijab, Olla Ramlan: Hidup Itu Tentang Berani Memilih
Olla Ramlan Buka Suara Soal Dugaan Lepas Hijab. - Foto Instagram@ollaramlan--
MEDIALAMPUNG.CO.ID — Sosok Olla Ramlan kembali menjadi bahan perbincangan publik setelah penampilannya yang berbeda mencuri perhatian warganet.
Aktris dan presenter tersebut disebut-sebut telah melepas hijabnya, usai tersebarnya unggahan yang memperlihatkan dirinya dengan rambut terurai di media sosial.
Perubahan penampilan Olla Ramlan ini pertama kali ramai diperbincangkan setelah akun TikTok membagikan sebuah unggahan dari fitur close friend Instagram miliknya.
Dalam video itu, Olla tampak tampil tanpa mengenakan hijab. Sontak saja, unggahan tersebut menjadi viral dan menuai berbagai respons dari masyarakat, khususnya di dunia maya.
BACA JUGA:Bahan Alami Pengganti Bread Improver untuk Membuat Donat Tetap Empuk dan Mengembang
Spekulasi pun bermunculan. Sebagian warganet memberikan dukungan atas apa pun pilihan Olla, sementara yang lain melontarkan kritik dan kekecewaan.
Tidak sedikit pula yang mengaitkan perubahan ini dengan kehidupan pribadi dan spiritualnya. Mengingat sebelumnya Olla dikenal sebagai publik figur yang konsisten dalam berpenampilan tertutup sejak memutuskan berhijab beberapa tahun lalu.
Di tengah berbagai opini yang beredar, Olla akhirnya buka suara. Ia mengunggah sebuah pernyataan panjang melalui Instagram Stories-nya yang dianggap sebagai respons terhadap rumor mengenai keputusan melepas hijab tersebut.
Meski tidak secara langsung mengkonfirmasi kabar tersebut, pernyataan Olla penuh dengan refleksi mendalam tentang hidup dan pilihan-pilihan sulit yang dihadapinya.
BACA JUGA:Kue Sengkulun Ubi Ungu: Perpaduan Tradisi dan Gizi dalam Balutan Rasa
“Pilihan dalam hidup sering kali datang diam-diam. Tidak selalu dengan petunjuk atau kejelasan,” tulisnya mengawali pesan tersebut.
Pernyataan ini memberi kesan bahwa apa yang ia jalani saat ini adalah bagian dari proses panjang dalam hidupnya.
Ia pun mengakui bahwa dalam hidup, seseorang tak bisa selalu tahu apakah keputusan yang diambil akan membawa pada kebahagiaan atau justru pada kehilangan.
“Kadang kita membuat keputusan tanpa tahu ujungnya akan seperti apa. Tapi hidup bukan soal menjamin semua keputusan benar. Hidup adalah tentang keberanian untuk memilih, belajar dari kesalahan, dan tetap melangkah, meski hati terasa gemetar,” lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
