Pemkot Bandar Lampung Normalisasi Sungai di 31 Titik pada 2025

Pemkot Bandar Lampung Normalisasi Sungai di 31 Titik pada 2025--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung terus berupaya menangani bencana banjir dengan berbagai langkah strategis.
Melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU), Pemkot telah melakukan normalisasi sungai, pembangunan talud, dan pemasangan bronjong di sejumlah titik yang terdampak banjir.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandar Lampung, Dedi Sutiyoso, mengungkapkan bahwa sepanjang tahun 2025, pihaknya telah melakukan normalisasi sungai, pembangunan bronjong, dan talud di 31 titik yang tersebar di seluruh kota.
"Ibu Wali Kota Bunda Eva meminta kami untuk rutin melakukan normalisasi sungai. Setiap hari, tim kami turun ke lapangan untuk menyusuri sungai dan saluran drainase," jelas Dedi Sutiyoso, Rabu, 5 Maret 2025.
BACA JUGA:Warga Sukarame Antusias Ikuti Operasi Pasar Murah Ramadan Pemkot Bandar Lampung
Selain upaya infrastruktur, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung juga telah menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir. Sebanyak 107,6 ton beras dibagikan kepada masyarakat di 16 kecamatan yang mengalami dampak banjir.
Kepala BPBD Kota Bandar Lampung, Wakhidi, menjelaskan bahwa bantuan ini telah disalurkan langsung kepada warga yang membutuhkan.
"Total ada 10.760 rumah terdampak. Masing-masing rumah mendapatkan bantuan 10 kg beras," ujar Wakhidi, Rabu, 5 Maret 2025.
10 Langkah Pemkot Bandar Lampung untuk Menekan Bencana Banjir
BACA JUGA:Polresta Bandar Lampung Ringkus Pelaku Pencurian Spesialis Rumah Kosong
Pemkot Bandar Lampung telah menyusun 10 langkah strategis dalam upaya pencegahan dan penanganan banjir di Kota Tapis Berseri:
1 Bekerja sama dengan Pemkab Pesawaran dan Lampung Selatan dalam pemeliharaan wilayah catchment area di Register 17 dan 19.
2 Memperbaiki sistem drainase dan memperdalam saluran air agar aliran lebih lancar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: