Pj Gubernur Samsudin Bersama Gubernur Lampung Terpilih Rahmat Mirzani Djausal Ikut Meriahkan Soekarno Fun Run
Fun Run Rangkaian Acara HUT PDI Perjuangan di Bandar Lampung--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin bersama Gubernur Lampung terpilih, Rahmat Mirzani Djausal (RMD), turut memeriahkan kegiatan Soekarno Fun Run yang digelar di Lapangan Saburai, Enggal, Bandar Lampung, Minggu 26 Januari 2025.
Acara ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 PDI Perjuangan dan dihadiri Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PDI Perjuangan, Utut Adianto.
Dalam sambutannya, Samsudin menyampaikan apresiasi kepada generasi muda yang telah berpartisipasi dalam acara ini.
Ia menilai kegiatan ini dapat mendorong budaya hidup sehat sekaligus meningkatkan semangat kontribusi untuk pembangunan Provinsi Lampung.
BACA JUGA:Operasi Modifikasi Cuaca di Lampung Diperpanjang Hingga 29 Januari 2025
“Partisipasi generasi muda dalam kegiatan seperti ini menunjukkan komitmen mereka untuk menjaga kebugaran dan kesehatan fisik. Saya yakin, dengan generasi muda yang hebat ini, Lampung akan mengalami perubahan positif ke arah yang lebih baik,” kata Samsudin.
Samsudin juga menekankan bahwa Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung terpilih adalah sosok-sosok muda yang siap membawa provinsi ini menuju kemajuan.
“Lima tahun ke depan adalah masa yang sangat penting untuk kejayaan Provinsi Lampung. Ini adalah kesempatan besar bagi kita untuk mewujudkan pembangunan yang lebih baik dan lebih maju,” katanya.
Ia mengajak seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menjaga solidaritas serta mendukung pemerintahan yang baru.
BACA JUGA:Forum CSR Lampung dan IWO Bersinergi untuk Korban Banjir di Bandar Lampung
BACA JUGA:Polres Lampung Utara Salurkan Bansos pada Korban Bencana Alam
Samsudin juga mengimbau semua partai politik untuk bersatu dalam membangun Lampung.
“Saya yakin, dengan niat yang baik, Allah SWT akan memberikan jalan untuk keberhasilan kita bersama,” tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: