Pemprov Lampung Targetkan Salah Satu Jalan Prioritas Ngarip - Ulu Semong Selesai Akhir 2024

Pemprov Lampung Targetkan Salah Satu Jalan Prioritas Ngarip - Ulu Semong Selesai Akhir 2024

Kadis BMBK Provinsi Lampung M. Taufiqullah saat meninjau progres perbaikan jalan Ngarip- Ulu Semong --

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung, M. Taufiqullah, meninjau perkembangan pembangunan ruas jalan Provinsi Ngarip - Ulu Semong pada Rabu, 9 Oktober 2024.

 Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Lampung terus berupaya meningkatkan aksesibilitas dan memperbaiki ruas-ruas jalan prioritas sepanjang tahun 2024 untuk memperkuat konektivitas antar wilayah kabupaten dan kecamatan di Provinsi Lampung. 

Langkah ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di wilayah yang dilewati oleh pembangunan infrastruktur jalan tersebut.

Salah satu dari 14 ruas jalan prioritas di tahun 2024 adalah jalan Ngarip - Ulu Semong, dengan panjang 2,8 kilometer dan anggaran sebesar sekitar 15 miliar rupiah.

BACA JUGA:Pj Gubernur Samsudin Ingatkan Para Pemimpin Daerah Hingga Tingkat RT Agar Netral Dalam Proses Pilkada

BACA JUGA:Semarak HUT Ke-33, DPRD Lampung Barat Gelar Rapat Paripurna dengan Pidato Pj Bupati

"Kami menyelesaikan program pembangunan 14 ruas jalan prioritas, dan ini salah satunya. Setelah Talang Padang, Ulubelu, Ngarip, hingga Ulusemong di Lampung Barat sampai Tugu Sari di Sumber Jaya, tidak ada lagi jalan dalam kondisi tanah. Semua sudah dalam kondisi baik dan mantap," kata Kadis BMBK Lampung, M. Taufiqullah 

Ia juga menyampaikan bahwa saat ini progres pembangunan jalan Ngarip - Ulu Semong telah mencapai 60 persen, dan sisa 40 persen diharapkan rampung sebelum akhir tahun 2024.

"Jalan ini menjadi alternatif menuju Lampung Barat. Jika terjadi longsor atau bencana alam di jalur utama, ruas ini bisa digunakan sebagai jalur alternatif," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: