Polres Lampung Utara Saluran Bantuan Sosial NCS Pilkada Serentak 2024

Polres Lampung Utara Saluran Bantuan Sosial NCS Pilkada Serentak 2024

Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, S.H, saat menyerahkan paket bansos NCS Pilkada melalui FKUB-Foto Dok-

LAMPURA, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Kepolisian Resor (Polres) Lampung Utara menyalurkan 164 paket bantuan sosial (bansos) dalam rangka program Nusantara Cooling System (NCS) menjelang Pilkada Serentak 2024 pada Selasa, 24 September 2024.

Bantuan tersebut diberikan secara langsung oleh Kapolres Lampung Utara, AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si. 

Acara penyerahan bansos juga dihadiri oleh sejumlah pejabat utama, Kapolsek jajaran Polres Lampung Utara, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Salis, Ketua Sentra Komunikasi (Senkom) Triyono, Ketua Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Saiful, serta tokoh agama dan masyarakat setempat.

Kapolres Lampung Utara, AKBP Teddy Rachesna menjelaskan bahwa penyaluran bansos program NCS ini merupakan bagian dari program Mabes Polri yang bertujuan untuk menjaga stabilitas dan menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024.

BACA JUGA:Siswa SMPN 7 Kotabumi Sumbang Medali Emas di Kejurnas Pencak Silat 2024

Paket sembako ini disalurkan melalui FKUB dan personel Polsek jajaran, yang nantinya akan dibagikan kepada warga kurang mampu,” jelas Kapolres.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan kedamaian selama pelaksanaan Pilkada.

"Keberhasilan menciptakan Pilkada yang aman dan kondusif membutuhkan dukungan dari semua pihak. Masyarakat, tokoh agama, dan instansi terkait perlu bersatu untuk mewujudkan situasi yang aman, damai, dan sejuk," tambahnya.

Kapolres juga menginstruksikan para Kapolsek untuk bersinergi dengan tiga pilar—pemerintah, TNI, dan Polri—serta terus menjalin komunikasi dengan tokoh agama dan masyarakat agar Pilkada 2024 berjalan dengan damai.

BACA JUGA:Pj Gubernur Samsudin Lepas Pawai Atlet PON

Sementara itu, Ketua FKUB Salis menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Polres Lampung Utara.

“Kami berterima kasih kepada Kapolres Lampung Utara. Kami merasa bangga dan tersanjung karena menjadi salah satu penerima bantuan sosial ini,” ujar Salis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: