Sabet 4 Emas di Cabang Senam Ritmik, Lampung Melesat ke Posisi 3 Klasemen PON
Atlet senam ritmik Lampung memborong medali emas di ajang PON Aceh-Sumatera Utara--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Tampil begitu perkasa, kontingen Lampung mendominasi perolehan medali pada cabang olahraga senam ritmik di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumatera Utara.
Setelah kemarin mendapatkan satu medali emas, hari ini Kontingen Lampung sukses menambah 3 medali emas lagi.
Tambahan tiga medali emas berasal dari nomor perorangan alat simpai, gada, dan pita, Tri Wahyuni sukses menyumbangkan dua medali emas.
Pertandingan sendiri berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Disporasu, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Rabu 03 September 2024.
BACA JUGA:PDIP Tunjuk Dawam-Ketut Maju di Pilbup Lampung Timur, Skenario Kotak Kosong Batal
Pada nomor gada, Tri Wahyuni mampu meraih poin terbaik dengan perolehan poin sebesar 26,700 poin, kemudian dia kembali unggul melalui nomor perorangan alat pita dia mampu meraih poin total 26,200 Poin.
Sedangkan 1 Emas lainnya diraih oleh Sutjiati Kelanaritma Narendra, melalui nomor simpai, Sutjiati mampu menjadi yang terbaik setelah mampu memperoleh poin sebesar 25,250 poin. Kemudian juga mampu meraih perak melalui nomor bola.
Provinsi Lampung menempati posisi ketiga klasemen sementara PON Aceh-Sumatera Utara--
Dengan hasil yang diperoleh ini, Provinsi Lampung dinobatkan menjadi juara umum pada cabang olahraga Senam Ritmik PON Aceh-Sumut dengan total perolehan 4 Emas dan dua medali perak.
Usai penyerahan medali, Tri Wahyuni mengatakan perolehan ini merupakan berkat hasil kerja keras di pelatihan daerah, apalagi sudah banyak pengorbanan yang dilakukan untuk bertanding di PON ini.
BACA JUGA:Anggota KPU Bandar Lampung Diduga Terima Rp 530 Juta, Polda Lampung Belum Terima Laporan
“Tidak menyangka sekali, bisa membuat dua tambahan emas. Tapi ini semua berkat kerja keras kita selama. Akhirnya kita bisa mendapatkan medali emas,” ujarnya.
Sementara itu Sutjiati juga menyampaikan rasa syukur atas perolehan medali yang dia dapat, meskipun ada satu penurunan dibandingkan pada pon sebelumnya tahun 2021.
“Tentunya saya sangat senang sekali, bersyukur sekali lega juga karena tugas kita selesai dengan baik. Saya ingin mengucapkan terimakasih atas doa dan dukungan dari masyarakat Lampung,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: