Akhirnya, Partai Golkar Usung PM-MH di Pilkada Lampung Barat

Akhirnya, Partai Golkar Usung PM-MH di Pilkada Lampung Barat

Pasangan PM-MH menerima rekomendasi Partai Golkar untuk maju pada Pilkada Lampung Barat--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Partai Golkar akhirnya berlabuh pada Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil  Bupati, Lampung Barat (Lambar), Hi. Parosil Mabsus dan Drs. Mad Hasnurin (PM-MH), pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Sempat menjadi partai yang berpeluang mengusung Paslon sendiri setelah terbitnya putusan Mahkamah Konstitusi (MK), namun peluang itu dipastikan tidak diambil oleh partai berlambang pohon beringin tersebut.

Ketua DPD II Partai Golkar Lambar, Ismun Zaini mengatakan rekomendasi sudah berlabuh dan dipastikan bergabung dengan koalisi besar PM-MH.

"Iya, rekom partai Golkar sudah dalam perjalanan dari Jakarta menuju Lampung untuk diserahkan dengan pengurus partai Golkar Provinsi Lampung," ungkap Ismun Zani.

BACA JUGA:7 Buah yang Aman untuk Dikonsumsi Bagi Penderita Diabetes

BACA JUGA:Reihana Kena Prank? Eva-Deddy Rebut Rekomendasi Partai Gerindra

"Kemudian segera diserahkan dengan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Lambar Periode 2024-2029 pak Parosil dan pak Mad Hasnurin," sambungnya.

Menurut Ismun, keputusan dan rekom Partai Golkar tersebut berdasarkan hasil musyawarah dan berbagai pertimbangan termasuk demi kemaslahatan umat sehingga diputuskan bergabung dengan koalisi PM-MH.

"Setelah dipertimbangkan untuk kemaslahatan bagi orang banyak, untuk kebaikan Kabupaten Lambar kedepan," ujar Ismun. 

"Semoga keputusan ini tepat dan tentunya mendapat ridho dari sang maha kuasa sehingga kedepan kita dan semua pihak bisa bahu membahu membangun kabupaten yang kita cintai," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: