Pj Gubernur Samsudin Buka Silaturahmi Alim Ulama dan Penguatan Da'i Wasathiyah yang Diselenggarakan MUI
Pj Gubernur Lampung Samsudin saat menghadiri silaturahmi alim ulama dan Penguatan Da'i Wasathiyah --
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Samsudin, resmi membuka acara Silaturahmi Alim Ulama dan Penguatan Da'i Wasathiyah yang diadakan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Lampung.
Acara tersebut berlangsung di Ballroom Hotel Novotel Bandarlampung pada Sabtu malam 10 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Gubernur Samsudin mengajak para ulama, jajaran Forkopimda, tokoh lintas agama yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Lampung, serta seluruh pihak terkait untuk bersama-sama mewujudkan Pilkada 2024 di Lampung yang aman, damai, dan bermanfaat bagi masyarakat.
"Melalui silaturahmi ini, kita dapat memperkuat persaudaraan dan sinergi antara pemerintah dan ulama. Dengan dukungan serta partisipasi aktif dari semua pihak, kita dapat memastikan Pilkada 2024 berjalan dengan aman, adil, dan damai, serta membawa manfaat bagi masyarakat dan negara," ujar Samsudin dalam acara bertajuk "Bersama Ulama, Lampung Damai" tersebut.
BACA JUGA:Berkat Inovasi Desak Gita dan Setali, Hasna Wati Ikuti Lomba Kader Posyandu Tingkat Nasional
BACA JUGA:Peringati HKAN 2024, DPC PDIP Lampung Barat Gelar Operasi Bersih Sampah di Bantaran Sungai
Samsudin menekankan pentingnya peran ulama dengan kebijaksanaan dan pengaruh mereka, yang dapat membimbing umat untuk menjaga persatuan, menghindari konflik, dan berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi.
Ia juga menyoroti stabilitas yang terjaga selama Pilpres dan Pileg 2024, dan yakin bahwa peran ulama dan tokoh agama akan kembali menjaga ketenangan selama Pilkada mendatang.
"Ini sudah terbukti pada Pilpres dan Pileg 2024 yang lalu. Kini, menjelang Pilkada, saya yakin peran ulama dan tokoh agama di sini akan menjaga stabilitas, memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan damai, harmonis, dan sukses," tambahnya.
Samsudin juga menyambut baik acara ini sebagai upaya mempererat ukhuwah islamiyah dan ukhuwah wathaniyah menjelang Pilkada pada 27 November 2024.
BACA JUGA:Kisah Perjuangan Berat Rachel dari Papua Barat Daya Menuju Paskibraka Nasional
BACA JUGA:6 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis, Resmi dan Terpercaya!
"Ini adalah momen penting dalam proses demokrasi kita, yang tidak hanya memilih pemimpin, tetapi juga mencerminkan stabilitas politik dan sosial. Semoga silaturahmi ini memperkuat komitmen kita untuk menjaga Lampung sebagai daerah yang damai, harmonis, dan penuh berkah," katanya.
Ketua Umum MUI Provinsi Lampung, Mohammad Mukri, menambahkan bahwa silaturahmi ini merupakan bentuk kepedulian MUI dalam menyebarkan Islam sebagai agama yang rahmatan lil alamin, sejuk, dan memotivasi masyarakat dalam menyongsong Pilkada 2024 di Provinsi Lampung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: