Coklit Data Pemilih di Lampung Barat, Belalau dan Lumbok Seminung Tercepat

Coklit Data Pemilih di Lampung Barat, Belalau dan Lumbok Seminung Tercepat

Coklit data pemilih Pilkada di Lampung Barat--

BACA JUGA:Pj Gubernur Samsudin Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

Masyarakat yang akan dilakukan Coklit oleh petugas diharapkan untuk menyiapkan KTP dan KK.

"Masyarakat bisa mengenali atribut yang akan digunakan Pantarlih Pilkada 2024 saat melaksanakan tugas. KPU sudah menyiapkan atribut yang nantinya akan dikenakan oleh petugas Pantarlih," ungkapnya.

“Petugas akan mengenakan atribut yang sudah disiapkan. Mulai dari rompi, topi, id card, dan alat kelengkapan lainnya. Atribut itu disiapkan agar masyarakat bisa mengenali dan mengetahui bahwa Pantarlih merupakan petugas resmi dari KPU," sambungnya.

Dijelaskan, rompi yang digunakan oleh petugas Pantarlih berwarna hijau army. 

BACA JUGA:Meski Lampu Mati, Rapat Paripurna DPRD Lampung Utara Tetap Berjalan

Tampak bagian depan ada logo Pantarlih dan bagian belakang terdapat tulisan Pantarlih. 

Kemudian, topi yang dipakai oleh petugas Pantarlih berwarna krem dan juga terdapat logo Pantarlih pada bagian depan topi. 

Petugas Pantarlih juga diberikan id card dan membawa stiker sebagai tanda untuk warga yang sudah dilakukan coklit.

“Karena Pantarlih merupakan ujung tombak KPU untuk menentukan jumlah mata pilih di Lampung Barat. Sehingga perannya sangat penting. Petugas akan datang ke rumah-rumah untuk mencoklit data pemilih apakah cocok atau tidak,” tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: