Koramil 422-06 Kunjungi Polsek Sumber Jaya, Berikan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara Ke-78
--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam upaya menjaga solidaritas antar instansi sekaligus mempererat tali silaturahmi, pada momentum hari Bhayangkara Ke-78, Tahun 2024.
Pukul 08.45 WIB Rabu 3 Juli 2024 jajaran Koramil 422-06/Sumber Jaya, Kabupaten Lampung Barat yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Arm Iwan Sudrajat melakukan kunjungan ke Markas Komando (Mako) Polsek Sumber Jaya.
Dalam kunjungan yang berlangsung penuh kebersamaan tersebut, para prajurit TNI Koramil Sumber Jaya disambut hangat oleh jajaran Polsek yang dipimpin langsung Kapolsek AKP Rekson Syahrul.
Dari liputan media ini di lokasi dinamika kegiatan diisi degan Pemberian Ucapan Selamat Hari Bhayangkara, Potong Kue dan Makan Bersama lalu dilanjutkan dengan ramah tamah.
BACA JUGA:Grand Opening SM Toko Serba Murah Way Tenong Diserbu Pengunjung
Kapten Arm Iwan Sudrajat dalam sambutannya menegaskan TNI dan Polri adalah satu kesatuan alat negara yang berperan dalam menjaga Keamanan dan Pertahanan NKRI.
Namun demikian seiring perkembangan dunia dengan kehidupan yang serba modern, TNI dan Polri adalah bagian dari masyarakat yang harus berada di tengah kehidupan masyarakat.
Kapolsek AKP Rekson Syahrul juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan jajaran Koramil 422-06 untuk memberikan ucapan selamat hari Bhayangkara.
Pihaknya juga mengatakan bahwa selama ini dalam menjalankan tanggung jawab kepada NKRI, Polri selalu bersama TNI, pemerintah dan masyarakat.
BACA JUGA:Nanang Ermanto Dipastikan Bisa Mencalonkan Diri Kembali di Pilkada 2024
Dengan soliditas tersebut menjadi harapan bersama tetap terjaganya Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dalam meraih impian dan cita-cita bersama menuju Indonesia Emas.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: