Hingga Juni 2024 Realisasi APBN di Lingkup KPPN Liwa Mencapai 45,57 Persen

Hingga Juni 2024 Realisasi APBN di Lingkup KPPN Liwa Mencapai 45,57 Persen

Ilustrasi KPPN Liwa-freepik.com-

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dan Kabupaten Pesisir Barat telah mencatat realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) hingga bulan Juni 2024 mencapai 45,57% dari pagu yang telah ditetapkan. 

Total pagu belanja negara sebesar Rp1.879,64 miliar, dengan rincian pagu belanja pemerintah pusat sebesar Rp236,93 miliar dan Transfer ke Daerah (TKD) sebesar Rp1.642,71 miliar.

Hingga 25 Juni 2024, realisasi belanja APBN di lingkup KPPN Liwa mencapai Rp856,51 miliar. 

Belanja pemerintah pusat menyumbang Rp133,89 miliar, sementara transfer ke daerah mencapai Rp722,62 miliar.

BACA JUGA:Disambangi Pantarlih, Nukman Sebut Coklit Menentukan Kualitas Data Pemilih

Rincian Realisasi Belanja Pemerintah Pusat di KPPN Liwa

Realisasi belanja pemerintah pusat di lingkup KPPN Liwa terdiri dari berbagai komponen, antara lain:

1. Belanja Pegawai: Tercatat sebesar Rp74,61 miliar atau 57,16% dari pagu yang ditetapkan sebesar Rp130,53 miliar.

2. Belanja Barang: Mencapai Rp58,75 miliar atau 55,75% dari pagu sebesar Rp105,38 miliar.

3. Belanja Modal: Realisasi sebesar Rp527,62 juta atau 51,72% dari pagu sebesar Rp1,02 miliar.

BACA JUGA:Namanya Terus Disebut terkait Dugaan Pengkondisian Proyek, Musa Ahmad Sebut tak Kenal Ferdiyan, Alex dan Erwin

Rincian Realisasi Transfer ke Daerah di KPPN Liwa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: