Masjid At Taubah Jagabaya 2 Terima Bantuan Dana Hibah dari Pemkot Bandar Lampung

Masjid At Taubah Jagabaya 2 Terima Bantuan Dana Hibah dari Pemkot Bandar Lampung

Masjid At Taubah Jagabaya 2 menerima bantuan dana hibah sebesar Rp 15 juta dari Pemkot Bandar Lampung. Foto Dok--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Masjid At Taubah Jagabaya 2 menerima bantuan dana hibah sebesar Rp 15 juta dari Pemkot Bandar Lampung.

Penyerahan dana hibah ini langsung diberikan oleh Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana kepada pihak Masjid At Taubah Jagabaya 2.

Mewakili Takmir Masjid At Taubah Jagabaya 2, Sution, S.E mengatakan bahwa pihaknya sangat berterimakasih kepada Pemkot Bandar Lampung, dalam hal ini Wali Kota Eva Dwiana.

"Kami atas nama pengurus dan jama'ah menyampaikan terima kasih dan kami mendoakan agar keuangan Kota Bandar Lampung makin membaik," ujar Ketua Takmir sekaligus Ketua Forum Masjid Keluarahan Jagabaya 2, Jumat 7 Juni 2024.

BACA JUGA:Pemkab Pesbar Matangkan Persiapan Jelang Pekan Fest

BACA JUGA:Bapenda Pesisir Barat Catat Baru Lima Pekon Lunas PBB-P2 Tahun 2024

Dikatakannya, sehingga dimasa yang akan datang program Wali Kota Hj. Eva Dwiana, bisa tersentuh di mushola dan masjid yang ada di Kota Bandar Lampung.

"Tentunya ini kan meneruskan program dari Wali Kota sebelumnya H. Herman H.N," ungkapnya.

Untuk diketahui, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung menyerahkan bantuan dana hibah operasional kepada 799 masjid. Setiap masjid menerima bantuan sebesar Rp 15 juta dengan total dana hibah yang disiapkan mencapai Rp 12,6 miliar.

​Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana, mengatakan bantuan tersebut merupakan upaya pemerintah mendukung kegiatan keagamaan dan memakmurkan masjid-masjid.

BACA JUGA:RSUDAM Lampung Lepas Kepulangan Satu Pasien Operasi Bedah Jantung Terbuka

BACA JUGA:DPC PAN Lambar Serahkan Daftar 8 Nama Calon Bupati dan Wabup Lambar di DPW

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: