Merespon Keluhan Terkait Kabel Semrawut, Pemkot Bandar Lampung Terbitkan Surat Edaran

Merespon Keluhan Terkait Kabel Semrawut, Pemkot Bandar Lampung Terbitkan Surat Edaran

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemkot Bandar Lampung telah memerintahkan para Camat serta Pamong untuk melakukan penertiban kabel-kabel yang semrawut di Kota Bandar Lampung.

Hal itu akan dilakukan berdasarkan banyak nya laporan serta keluhan masyarakat Kota Bandar Lampung mengenai carut marut kabel pada sepanjang jalan di Kota Tapis Berseri.

Saat di wawancara, Sekda Kota Bandar Lampung Iwan Gunawan, menyebutkan sudah mengeluarkan surat edaran yang diteruskan kepada semua camat yang ada di Kota Bandar Lampung.

"Memang sudah saya dengar mengenai keluhan ini dan sudah saya keluarkan juga surat edaran untuk semua camat mengenai semrawutnya kabel ini,"ujarnya, pada Kamis 14 Desember 2023.

BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Serahkan Bantuan 37 Kursi Roda untuk Anak Disabilitas

Iwan mengatakan, dalam surat edaran ini pihaknya meminta para camat untuk segera mengatasi keluhan masyarakat ini yang ada di kecamatan masing-masing.

"Ini memang hampir di sejumlah sisi jalan yang ada di Kota Bandar Lampung, walaupun sebagai sudah ditertibkan," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: