Pekon Tambak Jaya Musyawarah Pengadaan TPU

Pekon Tambak Jaya Musyawarah Pengadaan TPU

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Aparatur Pekon Tambak Jaya, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) dipimpin Peratin Slamet Widodo, menggelar musyawarah pengadaan lahan Tempat Pemakaman Umum (TPU) bersama masyarakat di balai pekon setempat, Kamis (12 Oktober 2023).

Dalam musyawarah yang diikuti para peserta hingga memenuhi ayla balai pekon setempat berjalan hikmat dan lancar serta dukungan dan antusias dari warga yang sangat tinggi untuk pengadaan TPU. 

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK Resmi Ditutup, Jumlah Pelamar di Lampung Barat Mencapai 1.162

Dalam sambutannya, Slamet Widodo yang akrab disapa Mas Gendon tersebut mengucapkan rasa syukur berkat lancarnya tahapan musyawarah dan dukungan yang tinggi dari semua lapisan masyarakat. 

Dan dia mengajak untuk bersama dalam kebersamaan dalam melakukan upaya dan perjuangan dengan cara berbuat untuk kebaikan umat.

BACA JUGA:Rumpun Bambu Dekat Pemukiman Padat Penduduk di Pajar Bulan Terbakar, Warga Sempat Panik

"Kita masyarakat Tambak Jaya, sepatutnya bersyukur karena dilimpahi lahan yang luas dan subur sehingga apa yang menjadi kebutuhan dapat kita miliki dengan kebersamaan dan kekompakan dalam mengadakannya. Seperti halnya TPU merupakan lahan yang harus kita miliki karena itu merupakan rumah masa depan," imbuhnya.

Karena itu Gendon berharap apa yang menjadi cita-cita dan harapan bersama akan dapat diwujudkan dengan mengedepankan kekompakan dan kebersamaan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: