Bawa Kemajuan dan Dikehendaki Masyarakat, Tiurnida Siringo Ringo Kali Tiga Dilantik Jadi Pj Peratin Tembelang

Bawa Kemajuan dan Dikehendaki Masyarakat, Tiurnida Siringo Ringo Kali Tiga Dilantik Jadi Pj Peratin Tembelang

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat Drs. Nukman, MM., yang diwakili Camat Bandar Negeri Suoh (BNS) Mandala Harto, SIP., melantik PJ Peratin Tembelang Tiurnida Siringo Ringo, Jumat 7 Juli 2023.

Tiurnida Siringo Ringo menjadi Pj Peratin setempat sudah tahun ketiga. 

Kepercayaan masyarakat serta banyak membawa perubahan di Pekon yang dipimpinnya menjadi salah satu alasan kenapa ia kembali terpilih untuk mengisi kekosongan jabatan peratin di Pekon tersebut.

Dikonfirmasi usai melakukan pelantikan, Camat BMS Mandala Harto mengatakan,   pelantikan Tiurnida Siringo Ringo didasari atas Surat Keputusan (SK) Bupati Lampung Barat Nomor :  B/216/KPTS/III.13/2023 yang ditindaklanjuti pihaknya dengan melakukan pelantikan.

BACA JUGA:Warga Seputar Pasar Baru Giham Keluhkan Genangan Air, Berharap Tindakan Pemerintah

"Jabatan satu tahun sebelumnya berakhir pada 1 Juli lalu, sehingga setelah terbit SK penunjukan Pj dari pak Bupati maka kami langsung melakukan prosesi pelantikan," ungkap Mandala.

Sebelum pengusulan Tiurnida Siringo Ringo untuk menjadi Pj Peratin Tembelang, kata Mandala, pihaknya terlebih dahulu meminta masukan dari masyarakat. 

Karena mendapatkan dikehendaki masyarakat dan atas beberapa pertimbangan lain maka dilakukan pengusulan untuk menjadi Pj Peratin yang merupakan tahun ketiga ini.

"Selain itu tentunya penunjukan ibu Tiurnida Siringo Ringo oleh bapak bupati atas banyak pertimbangan, salah satunya melihat kinerja yang baik dalam menjalan roda pemerintahan, pengelolaan APB-Des hingga pelayanan kepada masyarakat yang dinilai baik," kata dia.

BACA JUGA:KPU Pesbar Ingatkan Parpol Segera Perbaiki Berkas Bacaleg

Lebih lanjut dikatakan Mandala, tugas berat menanti Tiurnida Siringo Ringo, salah satunya menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, kemudian tentunya berbagai program juga harus disukseskan.

"Banyak PR beliau, menghadapi Pemilu 2024 bagaimana situasi Kamtibmas di wilayahnya terjaga, kemudian tugas lain dalam menyukseskan program pemerintah seperti penanganan angka Stunting, penanganan infrastruktur hingga penanganan kemiskinan ekstrim di wilayahnya," pungkas Mandala. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: