DPC PDIP Lampung Barat Berangkatkan 250 Kader ke GBK

DPC PDIP Lampung Barat Berangkatkan 250 Kader ke GBK

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Lampung Barat memberangkatkan sebanyak 250 kadernya menuju Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.

Hal ini dalam rangka menghadiri perayaan puncak peringatan Bulan Bung Karno, yang akan dilaksanakan Sabtu 24 Juni 2023.

Pemberangkatan kader partai berlambang moncong putih tersebut, dipusatkan di Gedung Serba Guna (GSG) Bung Karno, Kelurahan Simpang Sari, Kecamatan Sumberjaya.

Keberangkatan kader PDIP itu dilepas langsung oleh Sekretaris DPC PDIP Lampung Barat Edi Novial, S.Kom., mewakili Ketua DPC PDIP Lampung Barat Parosil Mabsus, yang tengah melaksanakan ibadah haji, sekitar pukul 10.00 WIB pada Jumat 23 Juni 2033.

BACA JUGA:PNS dan Pensiunan Dapat Tunjangan Jelang Idul Adha, Cek Rekening Sekarang!

BACA JUGA:Kasus Penggelapan Uang Muh Amin Masih Ngambang, Polda Riau Lakukan Pemanggilan Paksa

Sebanyak 250 kader PDIP dari Bumi Beguai Jejama Sai Betik tersebut diberangkatkan menuju GBK dengan menumpang empat unit bus dan akan menempuh perjalanan belasan jam menuju GBK.

Selanjutnya dijadwalkan pada Sabtu malam 24 Juni 2023 para kader partai berlogo banteng tersebut akan kembali ke Lampung Barat melalui jalur darat.

Edi Novial, saat melepas langsung keberangkatan 250 kader DPC PDIP Lampung Barat berpesan agar para kader bisa tetap menjaga kekompakan dalam satu komando, yang ia percayakan kepada Ahmad Ali Akbar, SH., selalu koordinator dari 250 kader yang diberangkatkan.

"Saya tekankan agar tetap menjaga kekompakan, dan menjaga nama baik Lampung Barat khususnya PDIP, semoga selamat sampai tujuan hingga kembali berkumpul bersama keluarga di rumah," ungkap Edi Novial.

BACA JUGA:Wagub Nunik Lantik 6 Pejabat Eselon II Pemprov Lampung, Satu Orang Berhalangan Hadir, Berikut Daftar Namanya

BACA JUGA:6.325 Pemilih di Lampung Barat Tidak Memiliki e-KTP

Sementara Koordinator pemberangkatan 250 kader PDIP menuju GBK Ahmad Ali Akbar juga berpesan kepada seluruh kader yang diberangkatkan untuk tetap kompak serta benar-benar merasakan kegembiraan dalam merayakan Bulan Bung Karno pada 2023.

Dalam perayaan Bulan Bung Karno tersebut PDIP mengusung tema besar 'Kepalkan Tangan Persatuan untuk Indonesia Raya'. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: