HIPMI – Polda Lampung Bersinergi Tingkatkan Perekonomian Daerah.

HIPMI – Polda Lampung Bersinergi Tingkatkan Perekonomian Daerah.

--

Bandar Lampung — Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Lampung bersinergi dengan Polda Lampung untuk tingkatkan perekonomian daerah. Hal itu diungkapkan Ketua Hipmi Lampung, Ahmad Giri Akbar bersama pengurus saat bersilaturahmi dengan Kapolda Lampung di Mapolda Lampung, Selasa (16/05/2023).

 

“Sebelumnya kami berterimakasih kepada Kapolda Lampung yang sebelumnya sudah membantu kami mensukseskan Lampung Tour Festival kemarin,” kata Ahmad Giri Akbar, usai kegiatan.

 

Selanjutnya, Sekretaris DPD Partai Gerindra Lampung tersebut mengungkapkan alasannya ingin bersinergi dengan Polda Lampung karena pihaknya melihat Polda Lampung saat ini memiliki cita-cita yang sama untuk meningkatkan perekonomian daerah.

 

“Setelah itu kami melihat program Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika yang bercita-cita meningkatkan perekonomian Lampung sejalan dengan program Hipmi. Terutama dalam peningkatan kapasitas pengusaha dan pengembangan produk lokal,” ungkap.

 

Bahkan, Anggota Komisi III DPRD Lampung mengaku, kolaborasi ini merupakan wujud dari tanggung jawab sosial Hipmi sebagai organisasi kewirausahaan muda untuk ikut serta dalam pembangunan masyarakat.

 

“Saya sangat senang dengan kerjasama ini. Hipmi dan Polda Lampung dapat berkolaborasi untuk meningkatkan perekonomian daerah dan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman di Provinsi Lampung,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: