Pemerintah Pekon Cipta Waras Salurkan Alkes dan Makanan Tambahan Balita

Pemerintah Pekon Cipta Waras Salurkan Alkes dan Makanan Tambahan Balita

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Pekon Cipta Waras, Kecamatan Gedung Surian, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) terus menggulirkan program Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun 2023.

Setelah pendistribusian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) hingga tunjangan organisasi pekon, kali ini dilanjutkan dengan pemberian alat kesehatan (alkes) kepada petugas kesehatan pekon yakni bidan desa, perawat dan kader.

BACA JUGA:Kontrol Kamtibmas Polsubsektor Way Tenong Lakukan Patroli Pasar

Alkes yang diberikan tentunya dalam rangka mendukung program rutin bulanan yang dilakukan yakni Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Balita dan Lanjut Usia (Lansia).

Disampaikan Peratin Sunayah saat menyerahkan bantuan alkes di balai pekon setempat, Senin (5/6) bantuan alkes yang disalurkan tentunya sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah pekon terhadap pelaksanaan kegiatan masyarakat sektor kesehatan. 

BACA JUGA:KPU Lambar Belum Temukan Adanya Bacaleg Didaftarkan Lebih dari Satu Parpol

Dengan harapan jangan sampai pelayanan kesehatan terkendala akibat keterbatasan alkes, mengingat Posyandu yang sudah menjadi agenda rutin pihak kesehatan dan kader di tingkat pekon tentunya harus menjadi prioritas dalam rangka memupuk dan menumbuhkan generasi penerus bangsa, sebagai generasi yang sehat dan generasi yang cerdas.

"Alkes yang kita salurkan ini seperti halnya alat ukur lingkar kepala, alat ukur tinggi badan, alat cek gula darah, kolesterol dan hipertensi serta beberapa item lainnya," terangnya.

BACA JUGA:Petugas Kesehatan Hewan Sudah Distribusikan 40 Dosis Vaksin LSD di Kecamatan Sukau

Pada penyaluran alkes tersebut pemerintah bukan juga membagikan makanan tambahan untuk balita hal itu juga sebagai langkah dalam mencegah terjadinya kasus stunting. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: