Pj Bupati Lampung Barat akan Segera Rolling Pejabatnya

Pj Bupati Lampung Barat akan Segera Rolling Pejabatnya

Ilustrasi rolling pejabat--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Mutasi atau rolling pejabat di lingkungan Pemkab Lampung Barat, bakal dilakukan dalam waktu dekat oleh Penjabat (Pj) Bupati Drs. Hi. Nukman, MM.

Menurut Nukman, saat ini pihaknya tengah merampungkan proses evaluasi terhadap kinerja dari seluruh pegawai, utamanya untuk pemegang jabatan eselon III dan IV.

 BACA JUGA:Peringati Hari Lahir Pancasila, Unsur Pimpin Kecamatan Batu Brak Gelar Upacara

Setelah evaluasi tersebut rampung, pihaknya akan segera mengagendakan untuk melangsungkan pelantikan terhadap pejabat yang dirolling. 

Namun ia belum bisa memastikan terkait jumlah pejabat yang akan dilantik.

BACA JUGA:KWT Organik Waras Sakti Diberi Pembinaan P2KP oleh DKP Lampung Barat

"Pada intinya iya, kita akan melakukan penyegaran, hal ini dimaksudkan dalam rangka meningkatkan kinerja dalam rangka mencapai target dari program-program yang dicanangkan dan itu menjadi hal yang biasa dalam sebuah organisasi, tetapi untuk kapan pelantikan dilangsungkan itu setelah evaluasi selesai dilakukan," ungkap Nukman, Senin (5/6/2023).

Menurut dia, untuk mutasi atau rolling pejabat dalam waktu dekat dikhususkan untuk pejabat eselon III dan IV, sementara untuk pejabat eselon II pihaknya masih akan menunggu dilakukan asesmen.

BACA JUGA:Jamaah Haji Lampung Barat Gelombang II Diberangkatkan Jumat

"Untuk pelantikan nantinya baru untuk pejabat eselon III dan IV, untuk eselon II akan dilakukan assessment untuk mendapat gambaran tentang pemahaman dan menyesuaikan profile kompetensi pejabat eselon II," ujarnya.

Untuk diketahui, saat ini Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lambar saat ini juga sudah menindaklanjuti perihal perintah Pj Bupati terkait dengan evaluasi pejabat di lingkungan Pemkab setempat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: