Suharlan Apresiasi Terus Tumbuhnya Kelompok Pengajian di Masyarakat

Suharlan Apresiasi Terus Tumbuhnya Kelompok Pengajian di Masyarakat

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam upaya meningkatkan tali silaturahmi sekaligus mempertebal iman dan taqwa Kelurahan Pajar Bulan Kecamatan Way Tenong Kabupaten Lampung Barat, lakukan dengan membentuk majelis taklim yang diberi nama majelis taklim bersatu yang diketuai oleh ustadz Abdurrahman NF. Dengan pengurus seluruh ustadz pemukiman tersebut.

Dalam pengukuhan pengurus yang dikemas dalam agenda pengajian rutin di Masjid Al Khairiyah, Lingkungan Sukamaju Dua, Minggu (14/5) turut dihadiri tokoh masyarakat (Tokmas) Waytenong Suharlan S.Ag, dan para Tokmas, Tokoh Masyarakat Pajar Bulan. Dan disandingkan dengan Kelompok pengajian Baitul Mukhlisin Pajar Bulan. 

Dalam sambutannya Lurah Pajar Bulan Erna Risnawati S.E., menyampaikan harapannya dengan terbentuknya forum majelis ta'lim bersatu ini mudah-mudahan terjalin tali silaturahmi yang erat antar lingkungan, dan bisa sama-sama mendukung program pemerintah kelurahan Pajar Bulan. 

Di antara ulama, masyarakat dan pemerintah bisa sejalan.

BACA JUGA:Satu Siswi Raih Medali Emas, MTsN 1 Lambar Ungkapkan Rasa Bangga

Sementara disampaikan Abdurrahman dengan terbentuknya forum itu pihaknya juga berharap mudah-mudahan masyarakat akan semakin antusias untuk ikut hadir dalam kegiatan pengajian.

"Dengan semakin berkembang nya kegiatan seperti ini maka semoga akan semakin mencerdaskan masyarakat," harapannya.

Begitu juga diungkapkan Suharlan, kegiatan pengajian yang dilaksanakan oleh kelompok majelis taklim sejalan dengan tujuh (pitu) program di masa kepemimpinan Bupati Parosil Mabsus yakni peningkatan iman dan taqwa. 

"Kita patut bersyukur, semoga melalui kegiatan pengajian rutin masyarakat ini juga menjadi sarana bertukar pikiran dan bertukar informasi bahkan bertukar ilmu dalam kebersamaan meningkatkan iman dan taqwa serta menjadikan kabupaten Lampung Barat menjadi lebih hebat lagi di semua bidang," tandasnya. (rinto)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: