Bantu Korban Kebakaran, PD Salimah Galang Donasi

Bantu Korban Kebakaran, PD Salimah Galang Donasi

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pengurus Daerah (PD) Persaudaraan Muslimah (Salimah), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), melakukan penggalangan donasi untuk korban musibah kebakaran di Pekon Penggawa Lima Ulu, Kecamatan Karya Penggawa yang terjadi pada Minggu (23/4) lalu.

Ketua PD Salimah Pesbar, Maryuni, S. Pd., mengatakan penggalangan donasi itu dilakukan dalam rangka untuk memfasilitasi masyarakat di Kabupaten setempat yang ingin menyalurkan bantuan kepada para korban kebakaran.

"Kami dari PD Salimah Pesbar membuka penggalangan bantuan untuk para korban kebakaran, bagi masyarakat yang ingin menyalurkan bantuan untuk para korban bisa langsung menghubungi kontak person yang disiapkan di nomor 082280905133," kata dia.

BACA JUGA:Jumlah Kunjungan Diprediksi Meningkat, Pantai Labuhan Jukung Masih Primadona Wisatawan

Dijelaskannya, dalam penggalangan donasi itu masyarakat dapat menyalurkan bantuan berupa pakaian layak pakai, sembako atau uang tunai yang dapat ditransfer ke nomor rekening 565901024857536 atas nama istiani.

"Kami menerima tiga jenis bantuan itu, bagi masyarakat yang ingin menyalurkan bantuan bisa menghubungi nomor tersebut sehingga bisa diterima oleh pengurus PD Salimah Pesbar," jelasnya.

Menurutnya, penggalangan donasi tersebut dilaksanakan untuk membantu dan meringankan beban koran musibah kebakaran tersebut, apalagi saat ini masih dalam momen idul fitri dimana seharusnya masyarakat masih bersukacita.

BACA JUGA:Pj Bupati Lambar Belum Terima Laporan Soal Randis

“Kita sangat terbuka bagi ada masyarakat yang ingin menyerahkan bantuan yang memang dibutuhkan oleh para korban saat ini, sehingga mereka bisa terbantu, apalagi ada tiga rumah yang hangus terbakar,” terangnya.

Ditambahkannya, tidak ada warga yang mengharapkan musibah itu terjadi, tapi kejadian itu merupakan kehendak Allah, karena itu pihaknya harap para korban tetap sabar dan bisa bangkit kembali.

“Dukungan dari masyarakat untuk menguatkan para korban sangat dibutuhkan, karena itu melalui penggalangan donasi ini kami berusaha membantu mereka,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: