Puncak Arus Mudik Diprediksi H-3 Lebaran

Puncak Arus Mudik Diprediksi H-3 Lebaran

Ilustrasi--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kondisi arus lalulintas di ruas jalan lintas barat (jalinbar) menjelang arus mudik lebaran tahun 2023 hingga kini masih berjalan lancar, belum terlihat kendaraan pemudik di sepanjang ruas jalinbar wilayah Pesbar, baik kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Kabid Lalulintas dan Angkutan pada Dinas Perhubungan Pesbar, Ronal Erwanda, S.E., mendampingi kepala Dinas Perhubungan (Dishub) setempat, Nurman Hakim, S.H, M.M., mengatakan, kini di ruas jalinbar di sepanjang wilayah Kabupaten Pesbar belum terlihat ada kendaraan pemudik yang ramai melintas, baik dari arah Bengkulu maupun dari arah Bandar Lampung.

“Kemungkinan mulai H-7 lebaran nanti atau pada Sabtu (15/4) besok, sudah ada pemudik yang melintas di ruas jalinbar ini. tapi kemungkinan juga belum terlihat banyak,” katanya.

BACA JUGA:Bapenda Pesbar Maksimalkan Penerimaan Pajak Rumah Makan dan Penginapan

Dikatakannya, untuk puncak arus mudik lebaran diprediksi pada H-3 hingga H-2 lebaran atau mulai Rabu sampai Kamis (19-20/4) mendatang. 

Karena itu bertepatan dengan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah. Sehingga, diprediksi saat mulai memasuki cuti lebaran ruas jalinbar di pesbar sudah banyak dilalui pemudik.

“Ruas jalinbar di Pesbar ini merupakan penghubung Lampung-Bengkulu, atau merupakan jalan penghubung antar Provinsi. Sehingga, kemungkinan akan ramai dilalui kendaraan pemudik lebaran,” jelasnya.

BACA JUGA:Ribuan Warga Empat Kecamatan di Pesbar Terima Bantuan Pangan Beras

Masih kata dia, dalam memberikan rasa nyaman kepada para pemudik. Pemkab Pesbar yang bekerjasama dengan instansi terkait juga akan mendirikan posko di beberapa titik sepanjang ruas jalinbar tersebut. 

Mulai dari Kecamatan Lemong hingga Bangkunat. Sehingga, bagi para pemudik yang lelah ataupun ingin beristirahat itu nanti bisa mengunjungi posko pelayanan yang telah disiapkan. 

BACA JUGA:Walikota Eva Lantik 146 Pejabat di Lingkungan Pemkot Bandar Lampung

Selain itu juga ada beberapa lokasi lainnya sebagai tempat peristirahatan bagi para pemudik, seperti di rumah-rumah makan, SPBU maupun tempat lainnya yang dinilai aman dan nyaman.

“Mudah-mudahan selama memasuki arus mudik nanti, akses dan arus lalulintas di ruas jalinbar di Kabupaten Pesbar ini tidak ada kendala, berjalan lancar, serta tidak ada hambatan bagi para pemudik,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: