481 Guru Honorer Diangkat Jadi PPPK

481 Guru Honorer Diangkat Jadi PPPK

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lambar Bulki Basri, S.Pd, M.M--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Jumlah guru honorer yang diangkat menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di Kabupaten Lambar saat ini sebanyak 481 orang. 

“Sejauh ini sudah ada 481 guru yang diangkat menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja dan telah mendapatkan NIP PPPK,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bulki Basri.

BACA JUGA:Disdikbud Lambar Rolling Kepsek di Tiga Kecamatan

Dipaparkannya, sebanyak 481 PPPK itu rinciannya pengangkatan tahun 2019 sebanyak 28 orang terdiri dari guru sekolah dasar (SD) 21 orang dan sekolah menengah pertama (SMP) tujuh orang, sedangkan pengangkatan tahun 2020 sebanyak 453 orang rinciannya guru Taman Kanak-kanak (TK) 15 orang, SD sebanyak 319 orang dan sekolah menengah pertama (SMP) 119 orang. 

“Jadi kalau ditotal ada 481 guru yang diangkat PPPK itu yakni guru TK 15 orang, SD 340 orang dan SMP sebanyak 126 orang,” kata dia.

BACA JUGA:Pemuda Ini Ternyata Telah 27 Kali Melakukan Pencurian

Kata dia, sementara untuk pengrekrutan tahun anggaran 2022 ada 55 orang namun sejauh ini NIP PPPK nya belum terbit dari pemerintah pusat, sehingga belum masuk dalam data 481 orang. 

Dengan adanya pengangkatan PPPK guru tersebut, kata Bulki, sangat membantu pemerintah daerah dalam rangka mengatasi kekurangan guru di Kabupaten Lambar. 

BACA JUGA:TP-PKK Tanjung Raya Berbagi Takjil Sasar Pengguna Jalan

“Keberadaan guru PPPK tersebut sangat membantu pihak sekolah dan pemerintah, itu mengingat kabupaten ini masih kekurangan guru, sehingga dengan adanya guru PPPK itu sangat membantu,” tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: