Jelang Puasa, Masyarakat Pesbar Laksanakan Ziarah Kubur

Jelang Puasa, Masyarakat Pesbar Laksanakan Ziarah Kubur

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1444 Hijriyah tahun 2023, masyarakat Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) melaksanakan tradisi ziarah kubur bertempat di pemakaman umum, seperti yang dilakukan masyarakat Pekon Penengahan, Kecamatan Karya Penggawa pada Rabu (22/3).

Masyarakat datang silih berganti untuk mendoakan sanak keluarga dan kerabat yang telah meninggal dunia. 

Warga yang berziarah datang bersama sanak keluarga. Selain berdoa para peziarah juga memanfaatkan tradisi tersebut untuk membersihkan makam.

BACA JUGA:HGU Habis, PT AKG Diusir Warga

BACA JUGA:Puluhan Santri Darul Musthofa Tempuran Ikut Wawancara untuk Pendidikan di Jepang

Azhar salah satu warga mengatakan, tradisi ziarah kubur tersebut rutin dilakukan setiap menjelang ramadhan dan dilakukan oleh sebagian besar masyarakat di pekon setempat.

“Ziarah kubur menjelang bulan puasa memang sudah tradisi turun temurun, dan rutin dilaksanakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Menurutnya, dirinya datang tidak sendirian melainkan bersama istri dan anak-anaknya. Dirinya mengaku sengaja membawa anak-anaknya untuk mengenalkan mereka kepada leluhur yang telah terlebih dahulu meninggal dunia.

BACA JUGA:Puluhan Santri Darul Musthofa Tempuran Ikut Wawancara untuk Pendidikan di Jepang

BACA JUGA:Hasil Pengecekan, Daging Sapi dan Ayam di Lambar Aman Dikonsumsi

“Paling tidak mereka tau dimana makam dan siapa saja nama leluhur mereka agar tidak dilupakan,” jelasnya.

Lanjutnya, tradisi ziarah kubur itu biasa dilakukan sehari menjelang bulan Ramadhan. Bahkan kegiatan tersebut juga dilakukan untuk membersihkan makam sanak saudara yang telah meninggal dunia.

“Sehari menjelang puasa kami rutin melakukan ziarah kubur, selain berdoa untuk sanak saudara yang telah meninggal, kami juga membersihkan makam mereka,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: