Temui Mendag Zulhas, Nukman Minta Dukungan Pengembangan SRG

Temui Mendag Zulhas, Nukman Minta Dukungan Pengembangan SRG

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat, Drs. Nukman, MM., didampingi Kepala Dinas Koperasi, UKM Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Tri Umaryani, S.P, M.Si., melakukan audiensi dengan Menteri Perdagangan (Mendag) RI Zulkifli Hasan (Zulhas), usai rapat kerja bersama Kemendag, di Hotel Novotel Bandar Lampung Kamis (2/3/2023) malam.

Dalam pertemuan tersebut, Nukman menyampaikan harapannya kepada Mendag Zulhas, salah satunya terkait dengan pengembangan Program Sistem Resi Gudang (SRG), untuk komoditas kopi robusta.

SRG merupakan salah satu program unggulan pemerintah yang dalam hal ini suatu upaya untuk memastikan pasokan komoditas di suatu daerah bisa dikelola dengan baik.

BACA JUGA:Warga di Tiga Pemangku Berjibaku Bersihkan Longsor yang Timbun Akses Menuju Sulung

BACA JUGA:Jumat Curhat, Polsek Jati Agung Sapa Warga Desa Sumberjaya

Program SRG ini dapat membuat hasil komoditas bisa tersimpan dengan baik serta menunda penjualannya hingga harga komoditas tersebut mulai membaik. Dengan begitu, resiko para petani mengalami kerugian akibat harga suatu komoditas yang turun pun bisa berkurang.

Dalam paparannya, Nukman menilai SRG memiliki banyak dampak positif bagi para petani kopi, bahkan jika nantinya berhasil di kembangkan akan memberikan dampak yang sangat baik dari segi kualitas harga sehingga perekonomian sehingga akan mendukung terwujudnya kesejahteraan bagi petani kopi.

”Kita harus bisa memastikan agar petani bisa mendapatkan harga yang baik, sehingga perlu adanya inovasi terkait pengembangan SRG di Lampung Barat agar potensi yang ada bisa semakin dikembangkan," ungkap Nukman.

BACA JUGA:Dampingi Mendag, Gubernur Arinal Apresiasi Semua Pihak Sukseskan Rakernas

BACA JUGA:Polres Pesbar Ungkap Kasus Human Trafficking Bermodus Jasa Layanan Seks

Usulan selanjutnya, yakni program pengembangan pasar dan bedah warung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang merupakan sarana yang penting dalam perdagangan sekaligus upaya mendukung masyarakat untuk menggerakkan perekonomian masyarakat.

Menurutnya, Mendag Zulhas yang didampingi Dirjen Perdagangan Dalam Negeri (PDN) dan Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) merespon baik usulan-usulan yang diberikan, Zulkifli Hasan juga memberi arahan agar kopi di Lampung terkhusus di Lampung Barat bisa dikelola dengan baik.

"Pak Menteri juga mengarahkan agar kopi di Lampung ini bisa diolah dengan baik, sehingga nantinya bisa memberikan nilai jual yang bagus bagi para petani di Lampung khususnya Lampung Barat dan kita berharap dengan dilakukannya audiensi tersebut, pemerintah bisa mendukung usulan pengembangan SRG untuk komoditi kopi di Lampung Barat," tutupnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: