Soal Nasib Honorer, DPRD Pringsewu Bakal Agendakan Pembahasan Lintas Komisi

Soal Nasib Honorer, DPRD Pringsewu Bakal Agendakan Pembahasan Lintas Komisi

Ilustrasi Tenaga Honorer--

PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Soal nasib tenaga honorer yang kini menjadi bahasan pemerintah pusat, DPRD Pringsewu akan menyiapkan agenda pembahasan lintas komisi. 

Termasuk di dalamnya melibatkan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. 

Anggota DPRD Pringsewu Maulana M Lahudin mengatakan, nasib tenaga honorer di lingkup pemerintah Kabupaten Pringsewu tetap menjadi perhatian DPRD setempat.  

BACA JUGA:Bersama Puskesmas, KKN Unila di Sumberjaya Gelar Lomba Senam

Bahkan, menurut politisi PKB tersebut, pihak terkait juga akan dimintakan pendapat serta langkah yang telah. 

"Termasuk apa yang akan dilakukan terkait tenaga honorer tersebut," ungkapnya. 

Dikatakan Maulana, tak hanya sebatas di komisi I, DPRD Pringsewu juga mengagendakan pembahasan dengan melibatkan komisi IV. 

BACA JUGA:SDN I Purajaya Jalankan Peran Sekolah Adiwiyata Nasional Menuju Mandiri

"Kami akan lakukan pemanggilan terhadap opd terkait BKD, Dinas terkait lintas komisi I dan IV," bebernya. 

Hal ini guna mengkoordinasikan serta memastikan adanya surat dari kementerian. 

Termasuk juga kebijakan dari pemerintah pusat.

BACA JUGA:Kapolres Lampura Klaim Penangkapan Tersangka Pencurian Ternak Bersenpi Sesuai SOP

"Kami mendorong agar semua berjalan dengan baik. Ya kami juga akan memanggil perwakilan tenaga honorer," jelasnya.

Maulana menambahkan, ini dilakukan  setelah organisasi perangkat daerah menampung aspirasi keinginan harapan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: